in

Menjelajah Keindahan Alam Indonesia di Law of the Jungle

Law of the Jungle adalah program realitas survival Korea Selatan yang sangat populer. Acara ini  berbeda dari acara survival pada umumnya, karena Law of the Jungle lebih berfokus pada pengalaman para pemainnya beradaptasi dan bertahan hidup di berbagai lingkungan alam yang ada di dunia. Dalam beberapa episodenya, program ini menampilkan keindahan alam dan budaya Indonesia yang memukau.

Episode 7-12 Hutan Papua

Law of the Jungle. Foto: Viki

Papua terkenal dengan keindahan alamnya yang luar biasa, dan Law of the Jungle akan menunjukkannya kepada para penonton. Dari hutan hujan tropis yang lebat hingga pegunungan yang menjulang tinggi, para pemainnya akan disuguhkan dengan pemandangan yang menakjubkan.

Episode ini dipimpin oleh Kim Byung Man dan para pemain lain Ricky Kim, Hwang Kwang Hee (ZE:A), Noh Woo Jin, Kim Kwang Kyu, Tae Mi. 

Episode 100-107 Hutan Kalimantan

Pada episode ini, Law of jungle hadir ke Kalimantan. Penggemar Shinee tentunya masih ingat bagaimana Onew dan bintang tamu lainnya berpetualangan di hutan Kalimantan. Beberapa bintang tamu yang ikut hadir seperti  Im Won Hee, Bong Tae Gyu, Hwang Hyun Hee, Lee Young Ah, Seo Ha Jun, dan Dong Jun (ZE:A).

Law of the Jungle tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan pesan positif kepada para penontonnya. Program ini menunjukkan pentingnya menjaga alam dan budaya, serta nilai kerjasama dan persahabatan.

Episode 247 – 255 Pulau Mahoro, Sulawesi Utara

Law of the Jungle kembali dengan episode spesial yang bertajuk “Pulau Mahoro, Sulawesi Utara”. Episode 247 hingga 255 ini membawa para pemainnya untuk menjelajahi keindahan alam dan budaya yang mempesona di Pulau Mahoro, sebuah pulau kecil di Teluk Tomini, Sulawesi Utara. Pulau ini terkenal dengan pantainya yang indah, air laut yang jernih, dan hutan tropis yang lebat.

Pada episode ini Kim Byung Man ditemani oleh Jin BTS, Sol Bi, Kim Min Seok, Gong Myung, Sungyeol ‘Infinite’, Cheng Xiao ‘WJSN’, Yoon Da Hoon, Sleepy, Kangnam, Kyungri ‘Nine Muses’, Kang Tae Oh, Yoon Jung Soo dan Kim Yong Chul.

Mereka harus bertahan hidup di rumah kayu pinggir pantai selama beberapa hari. Jin dan para pemain lainnya melakukan berbagai petualangan di Pulau Mahoro. Mereka mendaki gunung, menjelajahi hutan, berenang di laut, dan bahkan menangkap ikan.

Episode 256-264 Kepulauan Mentawai

Law of the Jungle kembali ke Indonesia untuk menjelajahi Kepulauan Mentawai yang indah dalam episode 256-264. Dipimpin oleh Kim Byung-man, para pemain, seperti Kim Se Jeong, Kwak Si Yang (actor), Yuk Seong Jae (BTOB), Peniel, Lee Byung Kyu (atlet baseball), KCM, dan Cho Sae Ho. Mereka berpetualang di pulau-pulau terpencil, bertemu dengan penduduk asli, dan mempelajari budaya Mentawai yang unik.

Episode 274 -282 Pulau Komodo Nusa Tenggara

Episode 274 hingga 282 Law of the Jungle membawa para pemainnya ke Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur. Pulau ini terkenal dengan habitat alami Komodo. 

Para pemain disuguhkan dengan pemandangan alam yang luar biasa, mulai dari pantai berpasir putih yang indah, air laut biru jernih, hingga perbukitan yang kering dan tandus. Mereka juga berkesempatan untuk melihat berbagai flora dan fauna yang unik, seperti pohon bakau, rusa, dan babi hutan.

Salah satu daya tarik utama Pulau Komodo adalah Komodo itu sendiri. Para pemain Law of the Jungle berhadapan dengan Komodo dalam beberapa kesempatan, dan mereka harus belajar bagaimana hidup berdampingan dengan predator yang mematikan ini.

Pada episode kali ini Kim Byung Man dan Song Jae Hee ditemani Yang Dong-geun, Lee Wan, Jo Jeong-sik, Kangnam, Hani (EXID), Mingyu (SEVENTEEN), Lee Soo-geun, Choi Won-young, Yang Jeong-won, Hongbin (VIXX), Lee Tae-hwan (5urprise), Yerin (GFriend).adal terbesar di dunia.