in

Kunjungi 8 Wisata Terbaik di Madinah, Selain Masjid Nabawi

Potret Masjid Nabawi (Unsplash)

Madinah merupakan salah satu tujuan utama bagi umat Islam yang melaksanakan ibadah haji atau umrah. Setelah beribadah, kamu juga bisa melakukan perjalanan religi, mengikuti jejak perjuangan Islam pada zaman Nabi. Berikut adalah 8 wisata terbaik di Madinah yang wajib dikunjungi setelah menyelesaikan ibadah haji atau umrah.

Masjid Nabawi

Masjid Nabawi merupakan tempat suci kedua yang paling penting bagi umat Islam setelah Masjidil Haram di Mekah. Masjid ini sebagai tempat ibadah yang didirikan pada zaman Nabi Muhammad. Menjadi pusat spiritual bagi umat Islam di Tanah Suci, masjid ini memiliki ukuran yang besar dengan luas 1.060 x 580 meter dan pelataran yang mencapai 1.300 x 785 meter. Dapat menampung satu juta jemaah di dalamnya dan 800.000 di pelataran masjid.

Awalnya, sebelum membesar seperti sekarang, masjid ini adalah tempat kediaman Nabi Muhammad pada tahun 622 Masehi. Melalui perluasan bertahap selama bertahun-tahun, kompleks masjid ini memasukkan makam Nabi Muhammad bersama dua sahabatnya, Abubakar dan Umar, serta rumah-rumah istri Nabi dan juga Raudhah ke dalam kompleksnya.

Raudhah

Ilustrasi (Unsplash)

Salah satu tujuan wisata terkenal di Madinah yang dekat dengan Masjid Nabawi ialah Raudhah. Raudhah adalah bagian dari kompleks Masjid Nabawi yang harus dikunjungi ketika berada di sana.

Tempat ini memiliki makna khusus karena di sinilah Rasulullah melakukan ibadah dan menerima wahyu. Dipercayai oleh masyarakat bahwa doa yang dipanjatkan di Raudhah akan dikabulkan. Oleh karena itu, sebaiknya untuk datang ke tempat ini untuk berdoa agar harapan yang diinginkan cepat terkabul.

Gua Hira

Gua Hira adalah tempat di mana Nabi Islam, Muhammad, menerima wahyu pertama kali dari Tuhan melalui malaikat Jibril. Gua Hira terletak di Arab Saudi, terletak di lereng yang agak curam meskipun tidak terlalu tinggi, sehingga membutuhkan fisik yang kuat bagi setiap orang yang ingin mengunjunginya.

Pintu Gua Hira dihiasi dengan tulisan “Ghor Hira” dengan warna merah, dan di atasnya terdapat dua ayat pertama dari Surat Al-Alaq yang dicat dengan warna hijau. Ukuran gua ini sekitar tiga meter panjang, satu setengah meter lebar, dan dua meter tinggi. Ruangannya cukup hanya untuk dua orang melakukan shalat. Di sisi kanan gua, terdapat teras batu untuk shalat dalam posisi duduk. Gua Hira memiliki sejarah yang penting bagi umat Islam di seluruh dunia, karena kaitannya dengan sejarah awal Islam yang sangat berarti.

Masjid Quba

Salah satu tempat suci yang tidak boleh dilewatkan di Madinah adalah Masjid Quba. Terletak di Kota Quba, yang merupakan kota terluar di Madinah, masjid ini memiliki nilai spiritual yang sangat penting.

Kota Quba merupakan gerbang masuk ke Madinah dari Mekkah. Rasulullah sendiri pernah singgah di kota ini sebelum memasuki Madinah. Masjid Quba juga dikenal sebagai masjid pertama yang dibangun oleh Rasulullah.

Jabal Uhud

Ilustrasi (Wikimedia)

Jabal Uhud merupakan nama gunung yang terletak 2,5 kilometer dari Masjid Nabawi ke arah utara. Gunung ini memiliki kedudukan tertentu dalam Islam. Disebutkan bahwa di sana ada kuburan Nabi Harun AS, saudara dari Nabi Musa AS, meski demikian kebenaran riwayat itu belum dapat dipastikan. Yang pasti, banyak pekuburan para syuhada Perang Uhud, seperti paman Nabi Muhammad yang bernama Hamzah.

Masjid Qiblatain

Salah satu masjid yang tidak boleh dilewatkan di Madinah adalah Masjid Qiblatain. Awalnya dikenal sebagai Masjid Bani Salamah karena dibangun di atas reruntuhan rumah Bani Salamah, nama masjid ini diambil dari sejarahnya.

Sebelum Rasulullah menerima wahyu untuk shalat menghadap Ka’bah, umat Islam biasanya shalat menghadap Masjidil Aqsa di Palestina. Namun, Nabi Muhammad menerima wahyu untuk mengubah arah kiblat ke Ka’bah di masjid ini, sehingga masjid ini dikenal sebagai Masjid Qiblatain. Masjid ini menjadi tempat ziarah yang penting bagi jamaah haji dan umrah dari seluruh dunia.

Madain Saleh Tombs

Madain Saleh Tombs merupakan sebuah situs purbakala yang terdaftar sebagai warisan dunia UNESCO di Madinah. Tempat ini menjadi saksi sejarah dari keberadaan Kaum Tsamud pada masa Nabi Saleh.

Madain Saleh Tombs terletak di tengah padang pasir yang gersang, dengan bentuknya yang menyerupai batu namun dihiasi dengan ukiran yang sangat indah Bagi yang ingin menikmati keindahannya, dapat langsung mengunjungi tempat ini setelah menunaikan ibadah umrah.

Al Baqi

Ilustrasi (googlemaps/ Isam Al-Karkhi)

Al Baqi adalah tempat pemakaman umum Islam pertama di Madinah. Terletak di sebelah timur-tenggara Masjid Nabawi, menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi para keluarga dan sahabat Rasulullah .Tempat ini sering kali dikunjungi oleh umat Muslim karena banyaknya sahabat dan anggota keluarga Muhammad yang dimakamkan di sini, menjadikannya salah satu dari dua pemakaman yang dianggap sakral dalam banyak tradisi Islam.