in

7 Tips Mudik Nyaman Naik Kereta Api, Pilih Tempat Duduk Dekat Jendela

Ilustrasi Kereta (Freepik)

Mudik atau pulang kampung merupakan kebiasaan masyarakat Indonesia menjelang perayaan Lebaran. Istilah mudik merujuk pada perjalanan dari tempat tinggal di luar kota kembali ke desa atau kampung halaman.

Saat ini, ada beragam pilihan transportasi untuk melakukan perjalanan pulang kampung, salah satunya adalah menggunakan kereta api. Kereta api umumnya dipilih oleh masyarakat karena memiliki waktu tempuh yang lebih cepat dibandingkan dengan moda transportasi darat lainnya.

Berikut tujuh tips nyaman mudik naik kereta api:

Lakukan pemesanan tiket dengan cermat

Menyiapkan perjalanan mudik dengan memesan tiket jauh-jauh hari adalah langkah bijak. Hal ini membantu Anda menghindari kerepotan sebelum berangkat.

Pemesanan tiket sebelumnya sangat diperlukan terutama karena untuk perjalanan menggunakan transportasi umum. Memesan tiket secara mendadak bisa sulit dilakukan. Selain itu, dengan memesan lebih awal, Anda dapat menghindari lonjakan harga tiket yang sering terjadi menjelang musim mudik.

Pilih tempat duduk dekat jendela

Agar perjalanan yang berjam-jam terasa lebih nyaman, memilih tempat duduk dekat jendela adalah pilihan yang tepat. Tempat duduk ini memungkinkan Anda menikmati pemandangan sepanjang perjalanan.

Selama perjalanan, Anda dapat menikmati pemandangan luar dengan leluasa sehingga waktu perjalanan akan terasa lebih menyenangkan dan tidak membosankan.

Gunakan pakaian yang nyaman

Ketika melakukan perjalanan mudik dengan kereta api, pastikan untuk mengenakan pakaian yang nyaman dan santai. Karena perjalanan mudik akan berlangsung dalam waktu yang cukup lama, penting untuk memilih pakaian yang tidak membuat Anda merasa terbatas geraknya atau terlalu ketat. Pilihlah pakaian yang memungkinkan Anda bergerak dengan leluasa dan nyaman selama berada di dalam kereta.

Bawa barang sesuai kebutuhan

Pastikan untuk membawa barang-barang yang sesuai dengan kebutuhan Anda selama perjalanan. Membawa terlalu banyak barang hanya akan menyulitkan Anda saat naik atau turun dari kereta.

Gunakan wadah seperti koper atau tas ransel yang ringkas untuk membawa barang bawaan Anda. Hal ini akan membantu mempermudah mobilitas Anda selama perjalanan.

Selain itu, aturlah barang-barang bawaan Anda dengan baik. Letakkan barang yang kemungkinan akan sering digunakan, seperti kabel charger atau makanan ringan, di bagian atas tas ransel agar mudah dijangkau tanpa perlu membongkar seluruh isi tas.

Saat melakukan mudik dan membawa banyak barang bawaan, penting untuk menandai setiap barang agar mudah dikenali. Anda dapat menandai barang bawaan dengan menggunakan tulisan, stiker, tali tambahan, atau cara lain yang membuat Anda dapat mengidentifikasi barang-barang Anda dengan lebih mudah.

Persiapkan bantal leher dan selimut

Untuk kenyamanan ekstra selama perjalanan jauh, pastikan Anda membawa bantal leher dan selimut sendiri. Hal ini akan membantu Anda beristirahat dengan lebih baik.

Meskipun banyak kereta api menyediakan bantal dan selimut, namun membawa sendiri dari rumah lebih disarankan. Membawa bantal dan selimut sendiri juga menghemat biaya sewa bantal di dalam kereta, terutama jika Anda menggunakan kereta kelas ekonomi.

Membawa hiburan selama perjalanan

Salah satu tips penting saat naik kereta adalah membawa barang-barang yang dapat menghibur Anda selama perjalanan. Anda dapat membawa buku, konsol gim portabel, atau pemutar musik favorit. Pastikan untuk membawa headphone atau headset agar Anda dapat menikmati hiburan tanpa mengganggu penumpang lain.

Persiapan bekal makanan ringan dan minuman

Meskipun ada gerbong makan yang menyediakan berbagai macam makanan dan minuman di kereta, tetapi membawa bekal makanan ringan dan minuman tetaplah penting. Makanan ringan akan membantu Anda melewati perjalanan yang panjang dan membosankan di dalam kereta.

Selain itu, bekal makanan ringan juga akan memastikan Anda tidak merasa lapar saat tidak ingin makan berat selama perjalanan. Namun, pastikan makanan dan minuman yang Anda bawa tidak memiliki aroma yang kuat agar tidak mengganggu penumpang lain.