Salah satu bagian terpenting yang ada di dapur yaitu wastafel. Keberadaan wastafel sangat penting karena akan menjadi tempat untuk mencuci berbagai macam bahan-bahan makanan hingga peralatan dapur. Oleh sebab itu, wastafel memang sangat wajib diperhatikan kebersihannya.
Namun terkadang permasalah wastafel yang tidak berfungsi sangat menggangu berbagai macam aktivitas sehari-hari. Hal ini bisa terjadi karena endapan kotoran yang telah menumpuk. Sehingga bisa menyumbat saluran wastafel dan pada akhirnya tidak bisa berfungsi dengan baik.
Apabila wastafel di rumah sedang mengalami kerusakan. Beberapa tips ini bisa kamu coba lakukan untuk memperbaikinya. Yuk simak tips berikut!
Gunakan cairan pembersih pipa
Saat wastafel di rumah sedang tidak bisa berfungsi kamu bisa memanfaatkan cairan pembersih pipa. Cairan pembersih berbahan kimia ini bisa untuk membersihkan saluran pipa. Sehingga permasalahan wastafel yang tersumbat akan teratasi dengan sangat cepat.
Penggunaan cairan ini sangatlah mudah, cukup dengan menuangkan cairan tersebut ke dalam saluran pembuangan wastafel. Setelah itu diamkan sekitar 20 menit dan bersihkan dengan cara disiram dengan air panas. Cairan kimia tadi akan bercampur dengan air panas. Sehingga kotoran yang menyumbat akan larut.
Sabun Cuci Piring
Tips kedua yang bisa dilakukan untuk memperbaiki wastafel yang tersumbat yaitu dengan menggunakan sabun cuci piring. Penggunaan sabun cuci piring cukup efektif untuk memperbaiki wastafel yang sedang rusak. Cukup dengan mencampurkan sabun cuci piring dengan air panas. Lalu diamkan beberapa menit setelah itu baru dibilas.
Ada banyak sekali penyebab kenapa wastafel bisa tersumbat seperti tumpukan minyak yang sudah mengeras, sisa-sisa makanan dan masih banyak lagi lainnya. Dengan memanfaatkan sabun cuci piring dan air panas. Permasalah wastafel yang tersumbat akan teratasi dengan sangat cepat. Cara yang satu ini bisa untuk kamu coba.
Manfaatkan baking soda
Tips ketiga yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi wastafel tersumbat yaitu mencampurkan baking soda dengan garam. Kombinasi dua bahan ini terbilang sangat ampuh untuk mengatasi wastafel. Sehingga wastafel bisa berfungsi lagi dengan baik tanpa perlu membuka semua pipa yang ada.
Cukup campurkan garam dengan baking soda. Kemudian aduk merata dan siramkan ke saluran pembuangan wastafel. Diamkan sekitar 30 menit setelah itu bisa kamu siram menggunakan air panas. Hal ini akan membuat saluran wastafel bisa berfungsi kembali dengan sangat baik.
Gunakan plunger
Tips selanjutnya yang bisa dilakukan adalah menggunakan plunger atau alat penyedot. Penggunaan alat yang satu ini sangat efektif untuk membuat wastafel berfungsi lagi dengan baik. Sehingga wastafel yang tersumbat bisa teratasi dengan cepat. Hal ini tentunya akan lebih menghemat tenaga dan juga waktu.
Peralatan ini bisa kamu beli di toko online. Ada banyak sekali jenis alat penyedot yang bisa kamu pilih. Sesuaikan dengan ukuran wastafel yang kamu miliki di rumah. Tips yang satu ini banyak dilakukan karena sangat mudah untuk dipraktekkan. Selain itu, wastafel akan berfungsi dengan baik dan tidak mudah lagi tersumbat.
Gunakan air panas
Tips terakhir yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan air panas. Tips yang satu ini bisa kamu coba lakukan di rumah. Tapi jangan digunakan pada wastafel yang memiliki pipa plastik. Air panas sangat mudah merusak pipa plastik. Oleh sebab itu, tips yang satu ini harus sangat diperhatikan.
Penggunaan air panas untuk memperbaiki wastafel sangatlah mudah. Cukup dengan menyiramkan air panas ke saluran pembuangan wastafel. Lakukan hal ini secara berulang-ulang. Agar mendapatkan hasil yang maksimal. Sehingga wastafel bisa berfungsi lagi dengan baik.