Hal yang paling ditunggu-tunggu oleh masyarakat di Indonesia saat ini adalah bisa mudik lebaran ke kampung halaman. Setelah sebulan penuh berpuasa bisa merayakan Idul Fitri bersama keluarga memang sangat dinantikan. Apalagi bagi mereka yang hanya bisa bertemu keluarga besar sekali dalam setahun.
Tak heran momen mudik lebaran memang sangat antusias sekali mereka rasakan. Mudik lebaran ke kampung halaman memang membutuhkan persiapan yang matang. Apalagi harus menempuh jarak yang sangat jauh. Selain membutuhkan persiapan fisik yang matang. Kamu juga harus mempersiapkan budget yang tepat.
Hal ini bertujuan agar mudik lebaran tetap terselesaikan. Namun keuangan tetap terjaga dengan baik. Oleh sebab itu, berikut ini beberapa tips hemat mudik lebaran yang bisa kamu lakukan. Apa saja tips tersebut? Yuk simak penjelasan berikut!
Kendaraan pribadi
Tips hemat pertama yang bisa kamu lakukan saat mudik lebaran ke kampung halaman yaitu dengan menggunakan kendaraan pribadi. Menggunakan kendaraan pribadi saat mudik akan menghemat budget selama perjalan karena kamu tidak perlu lagi mengeluarkan biaya sewa kendaraan. Hanya cukup dengan mengisi bahan bakar.
Kamu bisa mudik dengan kendaraan bermotor. Namun sangat disarankan menggunakan mobil karena lebih aman dan bisa menampung banyak barang bawaan. Sehingga perjalanan mudik lebaran ke kampung halaman terasa lebih menyenangkan. Alasan inilah yang membuat suasana mudik lebaran semakin sulit dilupakan.
Makanan dan minuman
Tips hemat yang kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan membawa berbagai macam makanan dan minuman dari rumah. Dengan melakukan cara ini pengeluaran selama mudik lebaran ke kampung halaman akan lebih hemat. Alasannya adalah karena budget untuk makan bisa dimanfaatkan untuk hal lain.
Pastikan untuk membawa makanan yang awet hingga berhari-hari seperti keripik, roti, buah-buahan, lauk dan masih banyak lagi lainnya. Jika hal ini sudah kamu persiapkan secara matang. Perjalanan menuju kampung halaman akan terasa lebih menyenangkan meskipun tengah dilanda macet.
Sediakan budget terbaik
Tips ketiga yang wajib untuk kamu perhatikan agar mudik lebaran lebih hemat yaitu dengan menyediakan budget terbaik. Dengan mengatur anggaran keuangan kamu akan lebih pintar mendahulukan kebutuhan dari pada keinginan. Tips yang satu ini sangat wajib untuk kamu lakukan.
Biasakan untuk menulis apa saja yang akan kamu beli ataupun anggaran untuk THR. Sehingga pengeluaran selama mudik lebaran bisa dikendalikan. Hal inilah yang akan membuat keuangan kamu tetap terjaga. Meskipun sudah melakukan mudik lebaran ke kampung halaman bersama keluarga.
Biasakan menabung
Banyak orang yang mengeluhkan pengeluaran yang sangat banyak ketika sudah memasuki bulan Ramadhan. Apalagi saat sudah mudik lebaran ke kampung halaman. Budget yang dikeluarkan tidak main-main. Bahkan membutuhkan uang yang lumayan besar karena kebutuhan yang semakin meningkat.
Oleh sebab itu untuk mengatasi permasalahan tersebut cobalah menabung dari jauh-jauh hari. Cara ini sangat efektif untuk kamu coba karena sudah terbukti ampuh. Jadi, tidak ada salahnya untuk menyisihkan sebagian penghasilan setiap bulannya. Agar semua kebutuhan dan keinginan bisa berjalan sesuai rencana.
Beli tiket sejak awal
Tips terakhir yang wajib kamu lakukan agar lebih hemat saat mudik lebaran yaitu dengan membeli tiket lebih awal. Biasanya, harga tiket mendekati hari lebaran sangatlah mahal. Bahkan bisa sampai 2 kali lipat dari hari biasanya. Untuk mengatasi hal ini kamu bisa membeli tiket dari jauh-jauh hari.
Jangan sampai lupa juga untuk memanfaatkan berbagai macam promo yang ada. Berburu diskon menjelang lebaran juga bisa kamu lakukan. Agar lebih menghemat pengeluaran. Berbagai macam tips tersebut bisa kamu lakukan. Sehingga bisa mudik dengan aman, nyaman tanpa memikirkan banyaknya pengeluaran.