in

5 Tips Mudah Mengontrol Emosi dengan Cepat

Karakter emosi di film Inside Out. Foto: Pixar
Karakter emosi di film Inside Out. Foto: Pixar

Perubahan emosi yang terjadi memang sangat sulit untuk ditebak. Emosi yang tiba-tiba saja tidak terkendali memang akan membuat pikiran menjadi tidak tenang. Jika hal ini terus menerus terjadi. Pastinya akan berdampak buruk terhadap kesehatan mental seseorang.

Oleh sebab itu, sangat perlu pengendalian emosi agar tidak merugikan banyak hal termasuk diri sendiri dan juga orang lain. Hal ini sangat wajib kamu lakukan agar tidak berdampak buruk terhadap aktivitas sehari-hari. Biasanya, emosi yang tidak bisa dikontrol dengan baik akan mempengaruhi produktivitas.

Beberapa cara berikut ini bisa kamu lakukan untuk mengontrol emosi dengan cepat. Apa saja yang harus dilakukan? Yuk simak penjelasan berikut ini!

Tarik napas

Jika kamu tengah merasakan emosi yang semakin bergejolak. Cobalah untuk mencari cara terbaik untuk mengontrolnya karena emosi yang tengah dirasakan bisa berdampak buruk. Salah mencari solusi bisa berakibat fatal. Ini bisa terjadi karena rasa amarah yang berlebihan.

Terkadang seseorang yang sedang mengalami emosi yang cukup tinggi. Mereka akan melakukan apapun untuk meluapkan rasa amarahnya sehingga hal ini akan berdampak buruk. Oleh sebab itu, cobalah untuk menarik napas dan memejamkan mata agar emosi yang tengah dirasakan sedikit mereda.

Mendengarkan musik

Mendengarkan Musik. Foto: Pexels

Tips kedua yang bisa kamu lakukan agar emosi tidak berlebihan terhadap suatu hal yaitu dengan mendengarkan musik kesukaan. Kamu bisa mendengarkan musik yang membuat suasana hati menjadi lebih tenang sehingga beban pikiran juga akan menghilang dengan cepat.

Terkadang, beban pikiran bisa memicu timbulnya amarah. Alasan inilah yang membuat seseorang sulit untuk mengontrol emosinya. Jadi, cara terbaik yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan mendengarkan berbagai macam jenis musik.

Harus berpikir

Tidak hanya dengan menarik napas serta memejamkan mata ataupun mendengar musik kesukaan. Tips ketiga yang wajib kamu lakukan untuk mengontrol emosi yaitu dengan berpikir dampak negatif yang akan ditimbulkan. Apabila melakukan hal-hal yang tidak diinginkan seperti melempar barang hingga menyakiti diri sendiri.

Cobalah untuk selalu memikirkan dampak terburuk dari tindakan yang akan kamu lakukan. Dengan melakukan cara ini amarah yang sedang kamu rasakan akan perlahan-lahan mereda sehingga bisa mengontrol diri sendiri. Tips yang satu ini terbukti sangat efektif untuk mengendalikan emosi di dalam diri.

Berolahraga

Tips selanjutnya yang bisa kamu coba yaitu dengan berolahraga. Tidak hanya bisa menyehatkan fisik rutin berolahraga juga akan membuat pikiran menjadi lebih tenang. Berbagai macam permasalahan kesehatan mental bisa diminimalisir sejak awal seperti emosi yang selalu tinggi dan sangat sulit untuk dikendalikan.

Kamu bisa melakukan berbagai macam olahraga kesukaan. Berbagai macam olahraga ini akan membuat pikiran menjadi lebih tenang. Tidak hanya itu saja, rutin berolahraga juga akan membuat kamu merasakan perasaan bahagia. Tak heran, seseorang yang rutin berolahraga akan terhindar dari stres.

Istirahat sejenak

Saat sedang mengalami perubahan emosi yang mendadak. Cobalah untuk berhenti sejenak untuk berisitirahat. Terkadang padatnya aktivitas yang dilakukan dari pagi hingga sore hari. Bisa memicu meningkatnya faktor stres. Jika terjadi hal ini bisa membuat seseorang menjadi lebih emosional dari biasanya.

Terasa sangat sulit untuk mengendalikan emosi sehingga untuk meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Cobalah untuk meluangkan waktu sejenak untuk sekedar beristirahat. Saat tubuh sudah prima dan pikiran menjadi lebih tenang. Emosi yang dirasakan akan kembali normal. Jadi, cobalah untuk sejenak beristirahat.