in

3 Fakta Unik Kota Catur di Rusia

Koleksi catur di Museum Catur Elista, Rusia. Foto: Wikimedia

Kota Catur? Ya, Anda tidak salah dengar. Ada sebuah kota di dunia yang dijuluki sebagai Kota Catur. Kota tersebut ialah Kota Elista. Elista merupakan kota menarik yang terletak di Republik Kalmykia, bagian selatan Rusia. Bukan tanpa alasan, ada alasan khusus mengapa kota unik ini dijuluki sebagai Kota Catur. Penasaran? Simak penjelasan berikut ini.

Fakta Unik Kota Elista

1. Disebut Kota Catur Rusia

Ada alasan khusus mengapa Elista dijuluki sebagai “Kota Catur”. Julukan ini muncuk karena catur sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari para penduduknya Elista.

Saking eratnya hubungan antara penduduk Kota Elista dengan catur, di tempat ini siswa sekolah dasar bahkan mendapatkan mata pelajaran wajib tentang catur. Tak berhenti di situ, kota ini juga memiliki infrastruktur catur yang luar biasa, sebagai representasi kecintaan para penduduknya terhadap permainan catur. Beberapa infrastruktur bertema catur yang ada di kota tersebut termasuk bangunan-bangunan catur megah seperti Chess City.

Perlu diketahui, setiap tahunnya, Kota Elista juga menjadi tuan rumah berbagai turnamen catur tingkat internasional, yang sangat ditunggu para pemain catur terkenal. Sehingga akan ada waktu di saat para pemain catur hebat di dunia berkumpul di kota ini untuk bertanding.

2. Keunikan budaya Kalmyk 

Hal unik lain yang bisa ditemukan di Kota Elista adalah adanya budaya Kalmyk dari etnis Kalmyk yang sangat khas. Kalmykia adalah satu-satunya republik di Eropa dengan mayoritas penduduknya adalah keturunan Mongol.

Memiliki penduduk yang mayoritas adalah keturunan Mongol membawa atmosfer budaya yang berbeda di kota tersebut. Contohnya, penduduk Kalmyk juga memelihara unta, hewan yang jarang ditemui di wilayah lain Rusia. Kebiasaan ini kemudian menciptakan pemandangan berbeda.

3. Bangunan Chess City yang mengagumkan

Seperti yang telah dijelaskan pada poin pertama, Kota Elista memiliki banyak bangunan bertema catur yang megah. Salah satunya ialah Chess City yang merupakan kompleks yang dibangun khusus untuk mengadakan turnamen catur internasional.

Memang, kota ini memiliki banyak bangunan yang menakjubkan, termasuk Istana Catur yang mengesankan, yang merupakan salah satu gedung paling ikonik di Elista.