in

5 Tips Membuat Kucing Terhindar dari Perasaan Stres

Hewan Peliharaan Kucing. Foto: Pexels

Kucing merupakan hewan peliharaan yang banyak disukai berbagai kalangan umur. Hewan peliharaan yang lucu ini banyak dipilih karena mampu menaikkan suasana hati. Tidak hanya itu saja, kucing juga bisa menjaga pemiliknya dari hal-hal berbahaya seperti binatang berbisa.

Tak heran, hewan menggemaskan yang satu ini banyak dipelihara. Bahkan kucing telah dianggap sebagai anggota keluarga oleh para cat lover. Namun sayangnya tidak hanya manusia yang bisa mengalami stres. Ternyata kucing juga bisa mengalami stress sama halnya dengan pemiliknya.

Ada banyak sekali penyebab kenapa kucing bisa mengalami stress. Salah satunya karena faktor lingkungan yang tidak nyaman dan bisa mengakibatkan kucing tidak bisa beraktivitas dengan aman. Berikut ini beberapa cara yang wajib kamu lakukan untuk membuat kucing terhindar dari stres. Yuk simak penjelasan berikut ini!

Pastikan kucing tidak memiliki kutu

Tips pertama yang bisa kamu lakukan untuk membuat kucing terhindar dari stres yaitu dengan memastikan tubuh kucing tidak terkena kutu. Kebiasaan kucing yang bermain sembarangan seperti di tanah, di rumput dan air. Bisa menyebabkan kucing terserang kutu. Sehingga mereka merasa tidak nyaman dan sering menggaruk tubuhnya.

Jika terjadi permasalahan seperti ini biasanya kucing akan mengalami perubahan suasana hati. Tidak hanya itu saja, kucing juga akan mengalami perubahan nafsu makan. Mereka akan kesulitan menghabiskan makanan kesukaannya karena tubuh mereka tidak nyaman.

Selalu mengajak kucing bermain

Kucing. Foto: Pexels

Tips kedua yang harus kamu perhatikan adalah untuk dapat menghindari kucing dari perasaan stress yaitu dengan selalu mengajak kucing bermain. Hewan peliharaan seperti kucing memang membutuhkan perhatian dari pemiliknya. Apalagi kucing termasuk hewan yang sangat manja dan selalu ingin bermain.

Cobalah untuk selalu meluangkan waktu untuk bermain dengan kucing kesayangan kamu. Dengan melakukan hal ini bisa meminimalisir terjadinya stres pada kucing. Sehingga kucing bisa merasakan perasaan bahagia dan tentunya kesehatan mereka juga akan terjaga dengan baik. Jadi, tidak ada salahnya untuk melakukan tips yang satu ini.

Perhatikan kebersihan kandang

Tips ketiga yang harus kamu perhatikan adalah untuk membuat kucing terhindar dari perasaan stres yaitu dengan selalu memperhatikan kebersihan kandangnya. Kebersihan kandang kucing memang sangat harus kamu perhatikan karena hal tersebut dapat berpengaruh terhadap kesehatan anabul kesayangan kamu.

Pastikan untuk selalu membersihkan kandangnya dan juga tempat pasir mereka. Kucing merupakan hewan peliharaan yang sangat suka dengan kebersihan. Mereka akan sangat sensitif apabila lingkungannya tidak dalam keadaan bersih. Hal inilah yang menyebabkan kucing bisa mengalami stres.

Lingkungan yang nyaman dan tenang

Tips selanjutnya yang harus kamu perhatikan yaitu dengan memperhatikan lingkungan yang nyaman dan tenang. Memiliki lingkungan yang seperti ini akan membuat kucing terhindar dari perasaan stres. Terkadang kucing tidak suka dengan lingkungan yang berisik. Apalagi mereka merupakan hewan peliharaan yang juga butuh menyendiri.

Jika berada di lingkungan yang terlalu berisik bisa menimbulkan kegaduhan. Sehingga kucing kesayangan kamu bisa merasa stress setiap waktu. Alasan inilah yang pada akhirnya membuat kucing enggan untuk bermain dengan teman-temannya ataupun pemiliknya sendiri. Oleh sebab itu tips yang satu ini harus sangat kamu perhatikan.

Persiapkan kebutuhan kucing

Tips terakhir yang harus kamu perhatikan adalah agar kucing kesayangan kamu terhindar dari perasaan stress yaitu dengan mempersiapkan segala kebutuhan mereka. Pastikan kucing mendapatkan makanan terbaik dengan gizi yang lengkap dan jangan lupa juga untuk memperhatikan kebutuhan cairan.

Saat kebutuhan makanan dan minuman kucing tercukupi. Mereka akan terhindar dari perasaan stress. Pilihlah berbagai macam makanan kesukaan mereka dan jangan lupa juga untuk memperhatikan kebutuhan nutrisi lainnya seperti pemberian vitamin dan lain sebagainya.