in

5 Obat Alami yang Ampuh Mengobati Sakit Maag

Kurma Bagus untuk Obat Maag. Foto: Pexels

Salah satu penyakit yang sangat sering dirasakan oleh berbagai kalangan umur yaitu penyakit maag. Penyakit yang satu ini sangat tidak nyaman karena membuat perut terasa sakit bahkan nyeri. Tidak hanya itu saja saat maag menyerang penderitanya akan sering muntah-muntah.

Biasanya saat telat makan gejala maag akan datang secara tiba-tiba. Jika sudah terjadi hal seperti ini pastinya akan sangat mengganggu karena akan membuat tubuh tidak nyaman. Untuk mengatasi hal ini kamu bisa mengobati maag dengan obat alami. Sehingga malah bisa sembuh dan tidak mudah lagi kambuh.

Lantas, apa saja obat alami yang ampuh untuk mengobati sakit maag? Berikut ini beberapa obatnya. Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Jahe Merah

Rekomendasi obat alami yang ampuh untuk mengobati sakit maag yang pertama yaitu jahe merah. Jahe merah memiliki kandungan senyawa yang bisa mencegah peradangan. Sehingga tubuh bisa terhindar dari rasa nyeri berlebihan. Apalagi saat sedang melakukan perjalanan jauh.

Kamu bisa mengonsumsi jahe merah secara rutin. Baik dikonsumsi secara langsung ataupun direbus. Dengan rutin minum air rebusan jahe merah setiap hari. Berbagai macam permasalahan seperti sakit maag, radang tenggorokan, sakit sendi dan lain sebagainya. Bisa disembuhkan dengan cepat.

Lidah Buaya

Lidah Buaya. Foto: Pexels

Obat alami yang kedua yang ampuh untuk mengobati sakit maag yaitu lidah buaya. Obat yang satu ini juga terkenal memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh. Mengonsumsi lidah buaya bisa meredakan penyakit maag karena memiliki kandungan senyawa anti peradangan dan berbagai macam vitamin lainnya.

Jadi, tak heran berbagai macam infeksi pencernaan, iritasi lambung dan lain sebagainya bisa sembuh. Hanya dengan rutin mengkonsumsi jus lidah buaya. Bahkan cara ini sudah dilakukan oleh banyak orang dan terbukti ampuh untuk mengobati berbagai macam penyakit.

Kunyit

Rekomendasi obat alami yang ketiga yaitu kunyit. Tanaman rimpang yang satu ini bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit. Salah satunya adalah penyakit maag karena memiliki senyawa anti inflamasi dan antibakteri dari kunyit bisa mengatasi sakit maag yang tengah kamu alami.

Kamu bisa mengonsumsi kunyit secara langsung ataupun dihaluskan dengan blender. Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa menambahkan kunyit ke dalam rebusan air. Dengan rutin meminum air rebusan kunyit penyakit maag yang diderita tidak akan kambuh lagi.

Kurma

Rekomendasi obat alami yang selanjutnya yaitu kurma. Buah yang satu ini dipercaya bisa mengobati berbagai macam penyakit salah satunya penyakit maag. Kandungan serat yang tinggi pada buah kurma sangat baik dikonsumsi bagi penderita penyakit maag.

Tidak hanya itu saja, kandungan asam amino esensial juga bermanfaat untuk meredakan asam lambung. Sehingga berbagai macam permasalahan seperti peradangan pada lambung dan sistem pencernaan bisa teratasi dengan cepat. Sehingga kamu akan terhindar dari berbagai macam penyakit.

Air Kelapa

Rekomendasi obat alami yang terakhir yang bisa mengobati penyakit maag yaitu air kelapa. Ada banyak sekali manfaat air kelapa untuk kesehatan tubuh. Saat beraktivitas di luar ruangan dan tidak bisa menemukan air putih. Kamu bisa minum air kelapa karena bisa memenuhi kebutuhan cairan tubuh

Air kelapa juga bisa mengatasi rasa tidak nyaman yang muncul akibat gejala penyakit maag. Kamu bisa rutin minum air kelapa muda setiap harinya. Ini bertujuan agar berbagai macam gejala maag yang sering kamu rasakan bisa hilang secara perlahan-lahan.

Itulah beberapa rekomendasi obat alami yang bisa mengobati penyakit maag. Bagi kamu yang sering mengalami gejala penyakit maag yang terasa sangat menyakitkan dan nyeri pada bagian perut. Tidak ada salahnya untuk mencoba beberapa obat alami di atas karena sudah terbukti ampuh.