Berbelanja berbagai kebutuhan pokok tentunya sangat butuh perhitungan. Biasanya banyak orang yang memilih belanja di supermarket karena harganya yang lebih jelas tanpa harus melakukan tawar-menawar. Aktivitas yang satu ini banyak dilakukan untuk berbelanja berbagai macam kebutuhan seperti makanan dan lain sebagainya.
Berbelanja di supermarket memang sangat menyenangkan. Apalagi banyak sekali barang yang bisa kamu temukan dengan mudahnya. Terkadang hal inilah yang pada akhirnya membuat banyak orang berbelanja. Padahal barang tersebut tidak dibutuhkan sama sekali. Akhirnya menimbulkan pemborosan.
Oleh sebab itu, berikut ini beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk berbelanja sesuai budget di supermarket. Apa saja tipsnya? Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Jangan berbelanja pada waktu tertentu
Ketika ingin berbelanja sesuai budget di supermarket tips pertama yang wajib dilakukan yaitu dengan menghindari berbelanja di waktu sibuk. Hal ini bertujuan agar kamu lebih fokus mengambil apa-apa saja barang belanjaan yang dibutuhkan sehingga bisa menghindari keinginan untuk berbelanja lebih.
Cara ini juga bisa kamu lakukan agar dapat membandingkan antara harga satu barang dan barang yang lainnya. Biasanya saat jam sibuk kamu akan kesulitan untuk membandingkan harga barang. Hingga pada akhirnya kamu akan mengeluarkan banyak uang yang cukup banyak karena salah memperhitungkan harga barang.
Membuat daftar belanja
Tips kedua yang wajib kamu lakukan agar bisa berbelanja sesuai budget di supermarket yaitu dengan membuat daftar belanja saat berada di rumah. Meskipun hal ini sering dilupakan. Namun nyatanya banyak sekali manfaat yang akan kamu rasakan ketika sudah membuat daftar belanjaan sebelum pergi ke supermarket.
Kamu akan hanya fokus pada barang-barang yang sudah tertulis di daftar belanjaan. Dengan melakukan hal ini tentunya akan mengurangi keinginan untuk berbelanja barang-barang lainnya. Sehingga budget untuk berbelanja di supermarket bisa sesuai dengan keuangan kamu. Hal ini tentunya akan sangat membantu.
Manfaatkan diskon
Tips ketiga yang harus kamu lakukan saat berbelanja di supermarket itu jangan sampai lupa untuk memanfaatkan diskon. Ada banyak sekali diskon yang diberikan oleh pihak supermarket pada hari-hari tertentu. Potongan harga ini tentunya akan sangat berguna bagi kamu yang ingin berbelanja dalam jumlah yang banyak.
Diskon besar-besaran biasanya terjadi pada perayaan hari-hari besar. Kamu bisa membandingkan harga antara satu barang dengan barang lainnya. Dengan melakukan cara ini tentunya kamu akan mendapatkan banyak keuntungan sehingga bisa berbelanja sesuai budget.
Jangan lupa menanyakan letak barang
Pastikan untuk memperhatikan tips yang satu ini. Biasanya banyak orang yang melakukan kesalahan dengan membeli berbagai macam barang. Padahal barang tersebut tidak mereka butuhkan sama sekali. Hal ini terjadi karena ada banyak sekali barang-barang menarik yang dapat kamu temukan saat berbelanja di supermarket.
Untuk mengatasi hal ini kamu bisa bertanya pada karyawan di supermarket. Kamu bisa langsung bertanya di mana letak barang yang ingin kamu beli sehingga lebih fokus pada satu barang. Tips yang satu ini sangat wajib untuk kamu lakukan karena sangat bermanfaat untuk mengatasi impulsif buying.
Perhatikan tanggal kadaluarsa
Tips terakhir yang sangat wajib kamu lakukan ketika berbelanja di supermarket itu jangan sampai lupa untuk memperhatikan tanggal kadaluarsa suatu barang. Pastikan untuk membeli barang yang masih memiliki tanggal kadaluarsa yang masih lama. Cobalah untuk teliti dalam memilih berbagai barang belanjaan yang akan kamu beli.
Dengan melakukan hal ini meskipun barang belanjaan tersebut tidak dikonsumsi dalam waktu dekat namun masih bisa disimpan. Itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan ketika ingin berbelanja sesuai budget di supermarket. Semoga beberapa tips di atas bisa membantu.