in

Melihat Kepribadian Seseorang dari Genre Film Favorit

Menonton Film. Foto: Pexels

Menonton film memang sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Bahkan saat ini sudah banyak sekali orang yang selalu mengisi waktu luangnya untuk sekedar menonton berbagai macam film terbaru. Tak hanya sebagai aktivitas menyenangkan untuk mengisi waktu luang.

Namun menonton film juga dijadikan sebagai aktivitas menarik untuk membuat pikiran menjadi lebih tenang. Sehingga suasana hati menjadi lebih baik. Ada banyak sekali genre film yang bisa ditonton. Tahukah kamu? Kepribadian seseorang bisa dilihat dari genre film favoritnya.

Lantas, seperti apa saja kepribadian seseorang jika dilihat dari film favoritnya. Berikut ini beberapa penjelasannya. Yuk simak artikel di bawah ini!

Drama

Seseorang yang suka menonton genre film drama biasanya memiliki kepribadian yang penuh dengan empati. Apalagi bagi mereka yang suka dengan film drama keluarga dan menyentuh hati. Seseorang seperti ini bisa menjadi teman yang mengerti tentang perasaan orang terdekatnya.

Biasanya film dengan genre drama konfliknya tidak jauh berbeda dari kehidupan sehari-hari pada umumnya. Sehingga film ini penuh dengan emosional dan memiliki berbagai macam jalan keluar untuk menyelesaikan berbagai konflik permasalahan. Tak heran, film dengan genre ini banyak sekali disukai.

Science Fiction

Film. Foto: Pexels

Bagi kamu yang sangat suka menonton film tentang penelitian atau masa depan berarti kamu adalah salah satu pecinta film bergenre science fiction. Film yang satu ini banyak disukai oleh mereka yang tertarik dalam dunia penelitian dan makhluk-makhluk buatan manusia.

Seorang yang menyukai film ini memiliki imajinasi yang kuat dan ide-ide yang baru. Mereka memiliki pandangan tersendiri akan masa depan. Tak heran mereka akan sangat menyukai berbagai macam ilmu pengetahuan yang dikembangkan oleh para ahli. Tidak hanya itu, saja mereka juga menyukai berbagai macam perkembangan teknologi terkini.

Komedi

Salah satu genre film yang banyak disukai oleh berbagai kalangan umur yaitu film komedi. Saat sedang merasa stress ataupun memiliki banyak beban pikiran. Menonton berbagai macam film komedi memang menjadi jalan keluar terbaik untuk membuat suasana hati menjadi lebih bahagia.

Cara ini banyak dipilih karena film komedi terkenal sangat menyenangkan, penuh dengan lelucon hingga membuat penontonnya tertawa. Biasanya seseorang yang menyukai film komedi memiliki kepribadian yang ceria, mudah bergaul dan memiliki selera humor yang baik. Tak heran seseorang yang menyukai jenis genre film komedi bisa dijadikan sebagai teman terbaik.

Action

Ada banyak sekali orang yang menyukai film action. Selain menyenangkan film ini juga akan membuat seseorang berani untuk berpetualang ke tempat baru yang belum pernah dikunjungi. Film bergenre action memang sangat menyenangkan karena bisa membawa penonton menjelajahi berbagai macam tempat.

Tahukah kamu? Seseorang yang menyukai film bergenre action biasanya suka memacu adrenalin, memiliki energi positif, tidak takut akan tantangan serta memiliki motivasi hidup yang kuat. Tidak hanya itu saja, mereka yang menyukai film action biasanya tidak mudah menyerah dalam mencapai impian yang telah dicita-citakan sejak lama.

Romantis

Genre film yang terakhir yaitu romance. Film yang memiliki genre romantis ini banyak disukai oleh kaum muda karena akan menampilkan suasana yang menyenangkan dan juga penuh akan kasih sayang. Sehingga akan membuat suasana hati menjadi lebih baik dan pada akhirnya bisa berdampak positif terhadap kehidupan sehari-hari.

Seseorang yang menyukai genre film romance mereka termasuk individu yang lembut dan penuh kasih sayang. Mereka juga sangat peduli terhadap lingkungan sekitarnya dan setia terhadap pasangan. Jadi, itulah cara untuk melihat kepribadian seseorang dari film favoritnya. Ternyata menonton film tidak hanya menjadi hiburan terbaik. Namun juga banyak menambah wawasan untuk kehidupan sehari-hari.