Salah satu penyanyi wanita terbaik yang saat ini tengah naik daun yaitu Bernadya. Penyanyi muda ini telah menghasilkan karya musik yang disukai oleh berbagai kalangan umur khususnya bagi Gen Z. Karya-karya terbaik dari Bernadya seakan mampu mewakili hati para pendengar.
Alasan inilah yang membuat penyayi yang satu ini semakin dikenal. Baru saja merilis lagu terbaru dengan judul “Kini Mereka Tahu”. Bernadya kembali sukses menarik hati para penggemar karena lagu ini sangat menggambarkan kisah cinta yang tengah dialami oleh banyak orang.
Ada banyak sekali lagu terbaik yang bisa kamu dengarkan dari Bernadya. Berikut ini beberapa lagu terbaik yang bisa kamu dengarkan. Apa saja rekomendasinya? Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Kini Mereka Tahu
Lagu pertama yang bisa kamu dengar dari penyanyi Bernadya yaitu “Kini Mereka Tahu”. Lagu yang satu ini bercerita tentang kisah yang cukup rumit. Dimana sang wanita selalu memperlihatkan sisi baik pasangannya. Namun hal tersebut berbanding terbalik dengan kenyataannya.
Sifat baikmu yang orang tahu itu karanganku. Sifat aslimu yang hancurkan ku kini mereka tahu. Lirik lagu tersebut seakan menggambarkan. Perilaku buruk yang selama ini tertutup rapat. Sudah diketahui oleh banyak orang. Tak heran meskipun baru dirilis. Lagu ini sudah didengarkan di berbagai macam platform sosial media.
Terlintas
Lagu kedua yang bisa kamu dengarkan dari Bernadya yaitu “Terlintas”. Memiliki tempo yang lambat, lagu yang satu ini akan membuat pendengar seakan terbawa ke dalam kisah yang cukup rumit. Di lagu ini Bernadya seakan menyampaikan tentang kenangan bersama seseorang di masa lalu.
Pada lagu ini pendengar akan diajak mengenang masa lalu yang sangat sulit untuk dilupakan. Sehingga akan menimbulkan rasa rindu. Lagu ini telah berhasil mengumpulkan lebih dari 4.9 juta streaming di Spotify. Terlebih lagi liriknya sangat mewakili kisah para pendengar.
Satu Bulan
Bernadya memang sangat pintar memilih lirik di setiap bait lagunya. Seakan kembali mengulang cerita lama di lagu “Satu Bulan”. Lagu ini mengungkapkan perasaan wanita yang perannya sudah digantikan oleh orang lain. Baru saja mengakhiri sebuah kisah semuanya seakan berubah.
Lagu yang satu ini memang sangat menyayat hati. Apalagi bagi kamu yang baru saja putus dari pasangan. Lagu ini sangat mewakilkan semua perasaan yang akhir-akhir ini kamu pendam sendirian. “Satu Bulan” dari Bernadya sudah berhasil meraih lebih dari 28.3 juta streaming di Spotify.
Apa Mungkin
Lagu Bernadya selanjutnya yang wajib kamu dengarkan yaitu “Apa Mungkin”. Lagu ini berkisah tentang harapan yang selalu memenuhinya kepala. Namun sayangnya kisah yang dianggap akan berbahagia ternyata selesai begitu saja. Tak heran lagu yang satu ini sangat mudah dipahami oleh banyak pendengar.
Meskipun memiliki lirik yang sangat simpel. Namun nyatanya mampu menarik perhatian para pecinta musik di Indonesia. Lagu ini menyampaikan akan tanda tanya kenapa sang wanita ditinggalkan begitu saja. “Apa Mungkin” dari Bernadya sudah berhasil meraih lebih dari 76.6 juta streaming di Spotify.
Kata Mereka Ini Berlebihan
Sebagai penutup, lagu terakhir yang bisa kamu dengarkan yaitu “Kata Mereka ini Berlebihan”. Bercerita tentang wanita yang selalu mati-matian menjadi sempurna di mata pasangannya. Namun sayangnya usaha yang dia lakukan selama ini hanya berujung sia-sia.
Tidak hanya itu saja hubungan jarak jauh yang sedang mereka alami. Ternyata tidak membuat pasangannya merasa cukup dan bahkan harus kandas begitu saja. Bernadya telah merilis lagu ini pada Februari 2024 dan telah berhasil meraih lebih dari 15 juta streaming di Spotify.
Itulah, beberapa rekomendasi lagu terbaik dari penyanyi muda Bernadya. Memiliki suara yang merdu dan lirik lagu yang selalu bisa mewakili isi hati. Tak heran, lagu-lagu galau dari penyanyi yang satu ini selalu ditunggu oleh para Gen Z. Lagu Bernadya memang paling cocok didengarkan setiap waktu.