Malaysia adalah salah satu tujuan mahasiswa Indonesia untuk menempuh perkuliahan. Ada banyak sekali mahasiswa Indonesia yang menempuh pendidikan di Negeri Jiran Malaysia. Selain lebih dekat salah satu faktor lain yang menyebabkan Malaysia dipilih mahasiswa karena banyak memiliki kesamaan dengan Indonesia.
Biasanya hal yang paling ditakuti oleh mahasiswa ketika berkuliah di luar negeri yaitu berbagai macam makanan yang kurang cocok di lidah. Namun hal tersebut tidak perlu membuat kamu khawatir apabila berkuliah di Malaysia. Ada banyak sekali jenis kuliner nikmat yang bisa kamu coba setiap harinya.
Berikut ini beberapa rekomendasi makanan nikmat yang bisa kamu coba di Malaysia. Apa saja rekomendasi makanannya? Simak penjelasan di bawah ini!
Nasi kandar
Rekomendasi kuliner pertama yang bisa kamu coba saat bekerja di Malaysia yaitu nasi kandar. Makanan yang satu ini banyak disebut hampir mirip dengan nasi padang yang ada di Indonesia. Meskipun memiliki tampilan yang agak mirip dengan berbagai macam pilihan lauk yang hampir sama.
Namun nasi kandar memiliki rasa berbeda dari nasi padang. Makanan khas Malaysia ini biasanya disajikan dengan kuah yang melimpah. Kemudian ditambah dengan berbagai macam lauk nikmat seperti ayam goreng, ayam bakar, rendang, gulai cumi, kari dan masih banyak lagi lainnya. Soal rasa jangan ditanya kuliner yang satu ini memiliki rasa yang sangat nikmat.
Ais kacang
Negara Malaysia juga memiliki berbagai macam minuman es yang sangat menyegarkan salah satunya yaitu Ais Kacang. Makanan penutup yang satu ini memang bercitarasa manis dengan berbagai macam tambahan topping warna-warni. Tidak hanya itu saja es yang satu ini juga akan ditambahkan dengan potongan buah-buahan.
Sehingga menghasilkan rasa yang sangat nikmat dan menyegarkan. Biasanya warga lokal sering mengkonsumsi Ais Kacang saat siang hari. Apalagi saat cuaca sedang panas-panasnya. Kesegaran dari semangkok es yang satu ini akan membuat tenggorokan menjadi lebih segar. Tertarik untuk mencoba kuliner yang satu ini?
Nasi lemak
Kalau di Indonesia ada nasi uduk. Malaysia punya nasi lemak. Kuliner khas yang satu ini banyak dikonsumsi oleh masyarakat Malaysia saat sarapan ataupun makan siang. Nasi Lemak terdiri dari nasi putih kemudian ditambahkan dengan telur rebus, ikan bilis goreng, irisan timun dan sambal belacan atau terasi.
Kuliner yang satu ini memiliki rasa gurih, pedas dan sedikit manis. Perpaduan rasa inilah yang akan menggoyang lidah karena sangat nikmat untuk dikonsumsi. Apalagi perut terasa sangat lapar di pagi hari. Nasi Lemak bisa menjadi pilihan terbaik. Jadi tidak ada salahnya untuk mencoba kuliner khas Malaysia yang satu ini.
Nasi kerabu
Kuliner nikmat selanjutnya yang bisa kamu konsumsi yaitu nasi kerabu. Makanan khas yang satu ini memiliki tampilan yang cukup unik karena memiliki warna biru. Hidangan favorit khas Kelantan ini memiliki warna biru akibat dicampurkan dengan bunga telang.
Memiliki tampilan yang sangat unik dan menarik. Nasi khas Malaysia ini banyak diburu karena memiliki cita rasa yang sangat nikmat. Biasanya, nasi kerabu akan disantap dengan berbagai macam lauk seperti rendang, telur rebus, ikan goreng, serundeng, sambal dan masih banyak lagi lainnya. Beragam lauk ini bisa kamu sesuaikan dengan selera.
Apam balik
Rekomendasi kuliner nikmat terakhir yang bisa kamu coba yaitu apam balik. Kudapan manis ini terbuat dari tepung, telur dan santan kelapa. Makanan yang satu ini hampir mirip dengan martabak loyang yang ada di Indonesia. Memiliki tekstur yang kenyal, lembut dan kriuk di bagian pinggirnya.
Sehingga sangat nikmat jika dikonsumsi saat sedang santai. Apalagi dikonsumsi saat minum teh ataupun kopi hangat. Biasanya kudapan manis ini akan diisi dengan tambahan kacang, jagung manis dan juga gula. Perpaduan berbagai macam bahan-bahan ini akan menghasilkan rasa yang sangat nikmat dan menggugah selera.