in

Hindari! 5 Kebiasaan Ini Akan Membuat Kamu Kecewa Habis-habisan

Kecewa. Foto: Pexels

Terkadang banyak alasan kenapa orang-orang lebih mengutamakan orang lain dari pada dirinya sendiri. Salah satunya karena ingin mendapatkan perlakuan yang sama. Namun sayangnya hal ini tentunya akan berdampak buruk bagi diri sendiri karena terus-menerus mementingkan perasaan orang lain.

Seseorang yang terus mengutamakan orang lain tentunya akan merasa kecewa secara habis-habisan. Apalagi saat kamu sudah melakukan hal terbaik untuk orang lain. Sedangkan orang tersebut malah melakukan sebaliknya. Inilah yang pada akhirnya bisa mengganggu kesehatan mental.

Lantas, apa sajakah kebiasaan yang bisa membuat kamu kecewa? Berikut ini beberapa kebiasaan tersebut. Simak penjelasan di bawah ini!

Dianggap jahat

Kebiasaan pertama yang akan membuat kamu kecewa habis-habisan yaitu selalu takut dianggap jahat oleh orang di sekitar. Hal inilah yang pada akhirnya membuat kamu selalu ingin terlihat sempurna dan mengutamakan orang lain dibandingkan dengan diri sendiri.

Padahal kebiasaan ini sangat tidak baik untuk dilakukan karena orang lain akan bertindak sesuka hati. Cobalah untuk mendahulukan keinginan diri sendiri. Kamu juga membutuhkan beberapa hal untuk tetap bisa waras. Sehingga nantinya kamu tidak kecewa dengan ekspektasi yang kamu miliki terhadap orang lain.

Terlalu mudah memaafkan

Kebiasaan kedua yang bisa membuat kamu kecewa yaitu terlalu mudah memaafkan kesalahan orang lain. Tahukah kamu? Ada beberapa orang yang sangat suka melakukan kesalahan dengan sangat sadar. Namun mereka selalu meminta maaf berulangkali.

Hal ini sudah menjadi kebiasaan dan sangat sulit untuk dihilangkan. Jika kamu berada di lingkungan yang seperti ini tidak ada salahnya untuk menjauh. Alasannya karena terus-menerus berada di lingkungan seperti ini akan membuat kamu kehabisan energi dan juga akan kecewa habis-habisan karena perilaku buruk yang diterima.

Selalu ceria

Kebiasaan ketiga yang akan membuat kamu kecewa habis-habisan yaitu selalu bersikap baik-baik saja setelah disakiti oleh orang lain. Jangan memaksakan diri untuk terlihat tangguh, ceria ataupun bisa melakukan banyak hal dengan sendirian. Hal ini akan membuat kamu semakin kecewa.

Terkadang ada orang yang akan menyakiti kamu secara terus-menerus. Mereka menganggap bahwa kamu merupakan seseorang yang kuat. Sehingga mereka bisa bertindak semena-mena tanpa memikirkan perasaan lawan bicaranya. Oleh sebab itu, cobalah untuk merubah kebiasaan yang satu ini.

Selalu mengorbankan diri sendiri

Kebiasaan selanjutnya yang akan membuat kamu kecewa yaitu selalu mengorbankan diri sendiri dan mendahulukan kepentingan orang lain. Tahukah kamu? Kebiasaan ini sangat tidak disarankan untuk dilakukan karena orang lain bisa memanfaatkan kebaikan kamu.

Cobalah untuk tidak mengorbankan diri sendiri karena kamu juga butuh memprioritaskan kebutuhan tersebut. Tidak ada salahnya untuk mendahulukan kepentingan orang lain. Namun jika terlalu berlebihan hal tersebut akan membuat kamu kecewa. Tentunya kamu bisa mendapatkan kesulitan.

Bertanggung jawab

Kebiasaan terakhir yang bisa membuat kamu kecewa habis-habisan yaitu selalu bertanggung jawab atas perasaan orang lain. Padahal mereka tidak pernah memperdulikan perasaan kamu sendiri. Bahkan mereka secara terang-terangan selalu membuat kamu sakit hati.

Tidak perlu menjadi orang bertanggung jawab atas perasaan orang lain. Cobalah untuk bertanggung jawab untuk perasaan masing-masing. Jika hal ini kamu lakukan tentunya setiap pribadi akan bisa mengontrol emosi yang ada di dalam diri. Jadi, itulah beberapa kebiasaan yang membuat kamu bisa kecewa habis-habisan. Tentunya kebiasaan tersebut harus kamu hindari mulai saat ini.