in

Gunakan 5 Warna Ini Supaya Rumahmu Terlihat Lebih Trendi

Ilustrasi. Foto: Unsplash

Pemilihan warna untuk dinding rumah menjadi salah satu elemen penting yang perlu diperhatikan. Dengan memilih warna yang tepat dapat membuat hunian terlihat lebih nyaman dan indah. Sayangnya, memilih warna yang sedang tren saja tidak cukup.

Hal ini mengingat bahwa dalam setiap tahun tren warna dapat berubah-ubah. Lalu bagaimana cara agar rumah tetap terlihat trendi meski tak berganti cat tiap tahun? Kamu bisa memilih beberapa warna berikut yang menjadi tren tetapi juga tak akan ketinggalan zaman, kamu bisa mencoba menirunya. Berikut pemaparannya:

Cokelat

Furniture rumah berwarna cokelat. Foto: Unsplash

Dilansir dari halaman website elledecor, 624 desainer yang berpartisipasi dalam Survei Tren Desainer 1stDibs menyetujui bahwa warna cokelat adalah salah satu warna populer yang menjadi tren terutama pada tahun 2024. Tidak hanya bisa digunakan pada dinding saja, namun warna cokelat juga bisa diterapkan pada perabotan dan dekorasi. Warna ini memberikan kesan hangat, bersahaja, dan kemewahan yang tenang. Untuk bisa menerapkan warna ini dalam rumah, kamu bisa memilih perabot seperti kursi dan meja berwarna cokelat atau bisa juga menambahkan dekorasi berwarna cokelat.

Sage

Warna selanjutnya yaitu sage. Warna ini memberikan kesan kehangatan yang lembut, dan menciptakan kesan ruangan yang selaras dengan alam. Selain itu warna hijau sage juga dapat mengaburkan garis antara luar dan dalam. Seperti warna cokelat, warna ini juga trendi dan cukup aman jika diterapkan dalam berbagai perabot atau dekorasi dalam rumah.

Biru es

Ilustrasi furniture warna ice blue. Foto: Unsplash

Warna biru es juga perlahan sedang menjadi tren. Di antara kumpulan warna tanah, biru es memberikan kesan estetika yang kuat, anggun, dan realistis. Warna biru es juga sangat cocok dipadupadankan dengan warna netral lainnya seperti putih dan lainnya. Hal ini tentunya memudahkan saat kamu ingin menggabungkannya dengan furniture dalam warna lainnya.

Persik

Warna persik termasuk ke dalam warna netral yang lembut. Warna ini diasosiasikan sebagai ketenangan, optimisme, dan pembawa perubahan. Dipadukan dengan perabotan yang antik dan warna hijau dari tanaman, dapat membuat ruangan terasa lebih elegan.

Karamel

Selain warna cokelat, turunan dari warna ini yaitu karamel atau cokelat muda juga telah menjadi sebuah tren. Tren warna ini dinilai menggantikan warna abu-abu yang monoton. Selain itu, penerapan warna karamel membuat ruangan terasa lebih terang dan luas.