Banyak artis Hollywood sering membintangi film-film terkenal di seluruh dunia. Selain berakting di layar lebar, banyak aktor dan aktris yang juga mengisi suara karakter animasi tanpa kita sadari. Suara khas mereka mampu menghidupkan karakter animasi tersebut. Siapa saja artis Hollywood yang menjadi pengisi suara dalam berbagai animasi? Simak ulasan berikut ini.
Anne Hathaway
Anne Hathaway memulai debutnya dalam serial televisi Get Real pada tahun 1999. Namun, namanya semakin dikenal setelah membintangi film Princess Diaries. Aktris berusia 41 tahun ini juga telah menjadi pengisi suara untuk film animasi sejak 2012. Beberapa perannya termasuk mengisi suara Jewel dalam film animasi Rio, serta berperan dalam Hoodwinked! dan It’s a Trap!.
Kristen Bell
Kristen Annie Bell adalah seorang aktris asal Amerika Serikat yang kini memiliki dua anak dari pernikahannya dengan Dax Shepard. Lahir pada 18 Juli 1980, Bell telah berulang kali menjadi pengisi suara dalam berbagai film animasi populer. Beberapa karakter yang diisinya termasuk Hiromi dalam The Cat Returns, Hex dalam Flatland, Cora dalam Astro Boy, dan yang paling terkenal, Princess Anna dalam film Frozen.
Scarlett Johansson
Scarlett Johansson adalah seorang aktris ternama Hollywood yang sudah tidak asing lagi bagi para penggemar film Marvel. Ia dikenal sebagai pemeran Black Widow atau Natasha Romanoff, dan berkat aktingnya yang memukau, ia menjadi salah satu aktris dengan bayaran tertinggi.
Selain berakting dalam film live-action, Scarlett juga mengisi suara dalam beberapa film animasi. Dia juga pernah pengisi suara Ash dalam film Sing, di mana ia menunjukkan bakat menyanyinya. Selain itu, Scarlett juga mengisi suara dalam film The Jungle Book dan Isle of Dogs.
Kirsten Dunst
Kirsten Dunst adalah seorang aktris asal New Jersey yang telah membintangi berbagai film populer Hollywood. Beberapa film terkenal yang dibintanginya termasuk Jumanji, Interview with the Vampire, dan trilogi Spiderman yang semakin melambungkan namanya. Aktris berdarah Jerman dan Swedia ini juga pernah menjadi pengisi suara dalam film animasi Hollywood terkenal seperti Anastasia (1997) dan Kiki’s Delivery Service (1998).
Tom Hanks
Tom Hanks merupakan aktor senior kelahiran California yang terkenal dengan berbagai karya gemilangnya. Ia selalu menunjukkan penampilan terbaik dalam memerankan karakter-karakternya. Walau selalu tampil di depan kamera, Tom Hanks juga tidak ragu untuk jadi pengisi suara. Film animasi Toy Story pernah diisi oleh Tom sebagai Woody yang ternyata sukses hingga dibuat sekuel hingga musim ke-4. Tom juga pernah mengisi suara lima karakter sekaligus di The Polar Express.
Jonathan Groff
Jonathan Groff adalah seorang aktor dan penyanyi asal Amerika yang terkenal lewat penampilannya di layar lebar, panggung, dan televisi. Selain itu, ia juga mengisi suara karakter di beberapa film. Salah satu perannya yang paling dikenal adalah sebagai Kristoff, pemilik rusa kutub Sven, dalam film Frozen. Selain itu, Jonathan Groff juga menjadi pengisi suara guru Rhino dalam Kung Fu Panda. Dia juga pernah membintangi berbagai film seperti The Matrix, American Sniper, American Murderer, C.O.G, dan serial televisi populer Glee.
Samuel L. Jackson
Samuel L. Jackson adalah salah satu aktor top Hollywood yang telah lama di dunia akting selama puluhan tahun. Dia dikenal karena berbagai peran ikoniknya dalam sejumlah film, seperti memerankan Nick Fury dalam franchise Avengers. Sebagai salah satu aktor dengan bayaran tertinggi, Jackson juga sering menjadi pengisi suara. Beberapa contoh karyanya sebagai dubber termasuk peran Mace Windu dalam Star Wars: The Clone Wars dan Frozone dalam The Incredibles.
Chris Pratt
Chris Pratt adalah aktor terkenal yang dikenal karena perannya sebagai Star Lord, pemimpin Guardians of the Galaxy dalam franchise Guardians of the Galaxy. Selain sukses di film tersebut, ia juga sering menjadi pengisi suara untuk berbagai animasi. Peran terbarunya adalah sebagai pengisi suara Mario di The Super Mario Bros. Movie. Selain itu, ia juga mengisi suara Emmet di The Lego Movie 2 (2019), Barley Lightfoot di Onward (2020), dan Garfield dalam film yang akan dirilis pada tahun 2024.