Kenikmatan kuliner Nusantara sangatlah menggoda. Apalagi saat berlibur ke Sumatera Utara. Destinasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan adalah Danau Toba. Namun, Danau Toba tak hanya indah dan menyenangkan untuk mata. Saat mengunjungi lokasi ini, wisatawan juga akan disambut dengan beragam kuliner super nikmat yang memanjakan lidah.
Salah satu kuliner Danau Toba yang wajib dicoba adalah ombus-ombus hingga naniura. Inilah beberapa makanan yang wajib kamu coba saat liburan ke Danau Toba. Yuk simak penjelasan berikut!
Arsik
Makanan pertama yang wajib kamu coba saat liburan ke Danau Toba adalah Arsik. Ikan mas berbumbu kuning ini banyak sekali diminati karena rasanya yang sangat gurih dan kaya akan bumbu rempah.
Naniura
Sumatera Utara juga punya sashimi yaitu naniura. Makanan khas Batak ini sangat digemari karena rasa gurih dan bercitarasa segar. Naniura merupakan olahan ikan mas yang disantap dalam keadaan mentah.
Namun, perpaduan bumbu rempah khas Batak akan menghasilkan rasa yang sangat sempurna. Bagi kamu yang penasaran dengan sashimi khas Batak ini. Rasanya kaya akan bumbu dan tidak ada rasa amis sama sekali.
Ombus-ombus
Kue yang satu ini sangatlah nikmat disantap saat pagi hari. Ombus-ombus adalah kudapan nikmat yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Danau Toba. Kudapan manis yang terbuat dari tepung beras ini. Paling nikmat disantap dengan segelas teh ataupun kopi.
Mi gomak
Mi Gomak adalah salah satu mie yang bercitarasa gurih dan kaya bumbu yang sangat wajib untuk kamu coba. Spaghetti ala Danau Toba ini terkenal dengan tekstur mie yang kenyal dan ada tambahan andaliman sebagai bumbu rempah khas Batak.