in

5 Penyebab Leher Sakit Setelah Bangun Tidur

Leher Sakit Setelah Bangun Tidur. Foto: Pexels

Memiliki kualitas tidur yang baik tentunya akan membuat kamu merasa sangat nyaman dan segar setelah bangun tidur. Kondisi tersebut tentunya sangat diimpikan karena akan membuat kamu bisa menjalani berbagai macam aktivitas dengan baik tanpa ada terkendala apapun.

Namun yang jadi permasalahan setelah bangun tidur yaitu leher sering sakit. Tahukah kamu? Ada banyak sekali penyebab kenapa leher sering sakit setelah bangun tidur. Bahkan hal ini sering dilakukan tanpa sadar. Sehingga saat bangun tidur kamu akan merasakan perasaan tidak nyaman pada bagian leher.

Berikut ini beberapa penyebab kenapa leher sering sakit setelah bangun tidur. Apa saja penyebabnya? Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Kasur

Penyebab pertama kenapa kamu sering merasakan leher sakit setelah bangun tidur yaitu karena tidur di atas kasur yang terlalu keras. Penggunaan kasur yang sudah terlalu lama akan menurunkan kualitasnya. Sehingga ketika tidur kamu akan merasakan perasaan tidak nyaman. Bahkan tubuh bagian belakang juga akan terasa sakit.

Terutama pada bagian punggung dan juga pinggang. Hal inilah yang pada akhirnya menimbulkan sakit leher setelah bangun tidur. Bagi kamu yang sering merasakan hal ini. Tidak ada salahnya untuk menjemur kasur secara rutin. Jika belum juga membuat kasur terasa lebih empuk. Cobalah untuk mengganti kasur lama dengan yang baru.

Mengalami cedera

Leher Terasa Sakit. Foto: Pexels

Penyebab kedua kenapa kamu sering merasakan leher sakit setelah bangun tidur yaitu karena sedang mengalami cedera. Terkadang tidur dalam waktu yang lama dengan posisi yang sama. Pastinya akan membuat kamu mengalami cedera leher. Hal inilah yang menjadi penyebab utamanya.

Ada banyak sekali orang yang menghabiskan waktu seharian dengan tidur apalagi saat hari weekend. Hal ini sudah sangat umum sekali dilakukan. Tidur tepat waktu tentunya sangat tidak baik untuk kesehatan. Sehingga pada akhirnya kamu akan mengalami cedera dan leher terasa sakit setelah bangun tidur.

Tidur dengan posisi yang salah

Penyebab ke-tiga yang membuat leher kamu menjadi sakit setelah bangun tidur yaitu karena tidur dengan posisi yang salah. Saat sudah merasa kelelahan tentunya banyak yang memilih beristirahat dengan tidur. Bahkan tidak lagi memperhatikan posisi tidur yang baik.

Sehingga pada akhirnya tidur dalam jangka waktu yang cukup lama dengan posisi yang tidak benar. Alasan inilah yang pada akhirnya membuat kamu merasakan leher sakit setelah bangun tidur. Oleh sebab itu, saat ingin beristirahat pastikan posisi tidur yang tepat. Agar saat bangun tubuh terasa lebih bugar.

Penggunaan bantal

Penyebab selanjutnya kenapa kamu sering merasakan leher sakit setelah bangun tidur itu karena penggunaan bantal yang terlalu tinggi. Bantal yang terlalu keras ataupun terlalu tinggi bisa membuat bagian area tubuh belakang terasa sangat sakit setelah bangun tidur.

Bagian kepala juga akan terasa nyeri. Apabila kamu tidur dalam jangka waktu yang cukup lama dengan posisi bantal yang tidak mendukung. Carilah bantal yang tepat dengan kualitas terbaik. Kamu bisa menggunakan bantal yang tidak keras ataupun sebaliknya.

Mengalami stres

Penyebab terakhir kenapa kamu sering merasakan sakit leher setelah bangun tidur yaitu karena mengalami stres. Banyaknya aktivitas yang dilakukan sehari-hari tentunya mampu meningkatkan faktor stress seseorang. Sehingga pada akhirnya kamu tidak bisa beristirahat dengan baik.

Ketika sedang mengalami stres kamu akan merasakan otot-otot pada bagian leher akan terasa lebih kaku dan juga tegang. Sehingga pada akhirnya setelah bangun tidur leher akan terasa nyeri dan juga sakit. Oleh sebab itu, cobalah untuk mengelola stres dengan tepat. Agar kualitas tidur kamu juga semakin membaik dan bisa fokus beraktivitas dengan nyaman.