in

Liburan ke Indonesia! Ternyata ini Alasan Bule Sangat Suka Berjemur di Pantai

Berjemur di Tepi Pantai. Foto: Pexels

Ada banyak sekali turis mancanegara yang liburan ke Indonesia. Negara Indonesia memang menjadi salah satu tujuan destinasi wisata bahari terbaik yang banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Keindahan pantai khas tropis ini memang sangat menawan. Alasan inilah yang banyak membuat para bule sangat menyukai liburan di Indonesia

Saat berada di Indonesia kamu mungkin akan menemukan beberapa kebiasaan bule. Salah satunya yaitu mereka sangat suka berjemur di pantai. Bukan tanpa alasan hal ini mereka lakukan untuk menyehatkan kulit. Tidak hanya itu saja ada beberapa alasan lainnya yang membuat mereka suka berjemur.

Apa sajakah alasan bule sangat suka berjemur di pantai tanda tanya Berikut ini beberapa alasannya yuk simak penjelasan di bawah ini!

Membuat kulit eksotis

Tahukah kamu? Turis mancanegara atau yang lebih dikenal dengan sebutan bule memang sangat suka dengan kulit eksotis. Mereka sangat suka memiliki kulit sawo matang. Sehingga mereka akan merasa percaya diri jika memiliki warna kulit seperti orang Indonesia.

Hal inilah yang menyebabkan mereka sangat suka berjemur di tepi pantai. Meskipun sedang berada di cuaca yang sedang panas-panasnya. Para bule ini tetap santai berjemur di tepi pantai. Bahkan mereka bisa menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk berjemur.

Menyehatkan kulit

Memakai Sunscreen Sebelum Berjemur. Foto: Pexels

Selain untuk membuat kulit tampak lebih eksotis. Ternyata alasan lainnya yang menyebabkan bule sangat suka berjemur di tepi pantai yaitu karena ingin menyehatkan kulit. Terkadang ada beberapa orang yang mengalami alergi yang sangat sulit untuk disembuhkan.

Meskipun telah mengonsumsi berbagai macam obat-obatan. Beberapa penyakit kulit memang sulit untuk disembuhkan seperti jerawat hingga eksim. Alasan inilah yang pada akhirnya membuat bule banyak berjemur karena bisa menyembuhkan penyakit tersebut secara alami.

Asupan Vitamin D

Alasan lainnya kenapa para bule sangat suka berjemur di tepi pantai yaitu karena mereka ingin mendapatkan asupan vitamin D yang banyak. Vitamin D memang sangat baik untuk kesehatan tubuh karena dapat menjaga kekebalan tubuh dan juga meningkatkan kesehatan tulang.

Di negaranya para bule ini sangat kesulitan untuk mendapatkan sinar matahari terbaik. Sehingga mereka akan kesulitan berjemur. Jadi, saat berlibur ke Indonesia mereka memanfaatkan momen ini dengan berjemur sepanjang waktu. Sehingga nantinya kesehatan tubuh tetap terjaga.

Efek menenangkan

Berbeda halnya dengan orang Indonesia yang tidak terlalu suka terkena sinar matahari. Orang bule sangat suka terkena matahari karena mereka menganggap sinar matahari sangat baik untuk kesehatan tubuh. Tidak hanya itu saja dengan berjemur akan mendapatkan efek menenangkan.

Saat berjemur di tepi pantai tentunya akan merasakan angin pantai serta keindahan pepohonan kelapa khas negara tropis. Hal inilah yang paling banyak disukai oleh para bule karena hal ini sangat jarang mereka temukan di negaranya. Bahkan mereka bisa berjemur dalam jangka waktu yang cukup lama di tepi pantai.

Memperbaiki suasana hati

Salah satu tujuan liburan adalah untuk menenangkan isi pikiran. Beratnya aktivitas yang dilakukan sehari-hari. Tentunya akan meningkatkan faktor stres. Jika tidak melakukan healing tentunya dapat menurunkan produktivitas sehari-hari.

Alasan inilah yang pada akhirnya membuat para bule liburan ke Indonesia. Saat liburan ke Indonesia mereka akan sangat sering berjemur di tepi pantai karena mereka menganggap bahwa aktivitas yang satu ini bisa menenangkan isi pikiran. Sehingga bisa memperbaiki suatu suasana hati dan meningkatkan mood.