in

Sering Merasakan Tanda ini? Kesehatan Usus Sedang Menurun

Menjaga Kesehatan Usus. Foto: istockphoto

Mengkonsumsi berbagai macam makanan dan minuman sehat. Tentunya sangat wajib untuk dilakukan. Berbagai macam nutrisi yang masuk ke dalam tubuh akan mempengaruhi kesehatan. Oleh sebab itu, hal yang satu ini harus sangat kamu perhatikan sejak dini.

Agar kesehatan tubuh tetap terjaga dan terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya. Tahukah kamu? Ketika sering terserang penyakit, penyebab utamanya bisa karena kesehatan usus sedang menurun. Banyak sekali tanda-tanda yang menunjukkan bahwa kesehatan usus menurun.

Lantas, apa sajakah tanda-tanda kesehatan usus sedang menurun? Berikut beberapa tanda-tandanya. Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Sering Mengkonsumsi Makanan Manis

Salah satu tanda ketika kesehatan usus kamu sedang menurun yaitu selalu berkeinginan untuk mengkonsumsi makanan manis setiap saat. Mengkonsumsi makanan manis memang sangatlah nikmat. Apalagi berbagai macam jenis kue dengan tambahan coklat ataupun gula halus.

Memiliki rasa yang nikmat tentunya akan membuat ketagihan. Ketika kamu mengalami permasalahan yang satu ini. Cobalah untuk memperbanyak konsumsi sayuran dan juga buah-buahan. Agar kesehatan pencernaan kembali membaik. Sehingga nantinya kamu bisa terhindar dari berbagai macam risiko penyakit.

Perut Tampak Lebih Buncit

Ketika usus sedang dalam keadaan tidak sehat biasanya akan membuat perut semakin membuncit. Jika kamu telah merasakan perut semakin membuncit. Cobalah untuk rutin berolahraga agar kesehatan tubuh tetap terjaga. Kamu juga bisa mengkonsumsi berbagai macam serat.

Agar perut buncit bisa hilang dengan cepat. Memiliki barang buncit tidak hanya membuat penampilan tidak menarik. Namun juga menimbulkan rasa tidak nyaman ketika beraktivitas. Kamu akan kesulitan bergerak aktif karena terhalang oleh perut buncit.

Tidur Tidak Berkualitas

Kesulitan untuk Tidur. Foto: Pexels

Tanda usus kamu dalam keadaan tidak sehat yaitu tidur tidak berkualitas. Tahukah kamu? Gaya hidup yang tidak sehat juga bisa menyebabkan gangguan tidur. Sehingga kamu akan kesulitan tidur di malam hari dan bahkan merasakan tubuh yang pegal-pegal setelah bangun tidur.

Cobalah untuk meminum air hangat sebelum tidur. Agar mendapatkan tidur yang berkualitas. Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa mengkonsumsi berbagai macam minuman rempah seperti serai, lemon ataupun jahe sebelum tidur. Sehingga hal ini akan membuat kesehatan usus kamu tetap terjaga.

Berat Badan Naik

Tahukah kamu? Kenaikan berat badan secara drastis merupakan salah satu tanda bahwa usus kamu dalam keadaan tidak sehat. Penambahan berat badan secara drastis bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor. Salah satunya mengkonsumsi berbagai macam produk karbohidrat olahan.

Tidak hanya itu saja, minuman manis juga bisa membuat berat badan semakin naik. Jika dikonsumsi setiap hari tentunya kesehatan tubuh tidak terjaga. Pastikan untuk rutin berolahraga serta memperbanyak asupan protein dan serat. Agar berat badan kamu kembali stabil.

Sering Merasa Kelelahan

Tanda terakhir yang menunjukkan bahwa usus kamu tidak dalam keadaan yang sehat yaitu sering merasakan kelelahan. Padahal tidak banyak aktivitas fisik yang dilakukan. Namun tubuh tetap terasa lelah dan cukup sulit melakukan berbagai macam aktivitas sehari-hari.

Sering merasa kelelahan salah satu tanda bahwa usus kamu dalam keadaan kotor. Cara terbaik untuk mengobatinya yaitu dengan memperbanyak konsumsi serat. Cobalah untuk konsumsi sayuran dan juga buah-buahan secara rutin setiap harinya. Sehingga kesehatan usus tetap terjaga dan bisa terhindar dari berbagai macam resiko penyakit berbahaya.