in , ,

Tips Memelihara Hewan Ternak Kambing

Foto: Pexels

Kambing adalah hewan ternak berjenis herbivora yaitu hewan pemakan tumbuhan.Tidak dipungkiri kambing adalah salah satu hewan ternak yang banyak dipelihara oleh masyarakat.

Kambing memiliki badan yang kecil apabila dibandingkan hewan ternak lain berjenis sapi ataupun kerbau. Karena badannya yang kecil membuat harga kambing lebih murah dibandingkan kerbau maupun sapi. Sapi biasanya dijadikan sebagai hewan potong yang dijual dipasaran, dijadikan sebagai sate bagi para penjual sate, dijadikan sebagai hewan qurban dan masih banyak lagi.

Dengan berbagai macam fungsi membuat hewan yang satu ini memiliki daya tarik si pembeli maka jika Anda menternak kambing tak perlu khawatir gak terjual karena kambing itu memiliki banyak fungsi seperti yang dijelaskan diatas. Untuk memelihara kambing mesti ada metode dan juga caranya agar Anda tidak mengalami kerugian karena kambingnya mati ataupun sakit sehingga tidak jadi dijual.

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk memelihara kambing.

1. Pilih bibit yang unggul

Bibit kambing yang unggul berasal dari kambing yang memiliki tubuh yang besar sehat dan juga subur. Ketika Anda membeli kambing pilihlah kambing yang memiliki ciri-ciri bibit unggul seperti tubuh yang proporsional, memiliki bulu yang bersih dan juga mengkilap, kambing nya memiliki mata yang tidak berair dan juga warna mata yang cerah, kondisi telinganya tegak dan tidak berkerak, memiliki hidung yang basah namun tidak berlendir, serta memiliki nafas yang normal dan kambing tersebut pernafasannya tidak sesak

Bibit kambing yang unggul juga mesti berasal dari induk yang sehat, produktif dan juga tidak mengalami kecacatan. Itulah beberapa tips ketika anda membeli kambing pastikan kambing yang anda pilih adalah bibit unggul.

2. Pilih lokasi kandang yang tenang 

Pastikan lokasi yang akan ditempati oleh kambing di kawasan yang bebas dari kebisingan kambing suka ditempat yang yang tenang jika kambing diletakkan ditempat yang bising maka kambing akan membuat psikologis kambing terganggu yang mengakibatkan stress yang akan berefek kepada pertumbuhan kambing dan juga nafsu makan kambing jadi berkurang, jika makan sudah berkurang maka kambing akan lebih mudah terserang penyakit.

3. Beri pakan yang bernutrisi 

Pakan adalah penentu utama seorang kambing bisa tumbuh sehat dan juga kuat sehingga berilah pakan yang bernutrisi dan juga bervariasi yang mengandung protein, vitamin, karbohidrat, dan juga lemak. Karena hewan kambing adalah hewan herbivora yaitu hewan berjenis pemakan tumbuhan maka berilah pakan hijau seperti rumput, dedaunan, sayur, maupun buah-buahan dan juga beri air minum yang cukup.

Beri pakan kambing yang banyak agar kambing menjadi sehat dan juga gemuk karena tidak kekurangan nutrisi. Selain pakan hijau kambing boleh untuk diberikan pakan seperti jagung dan derdak.

4. Berilah air yang cukup

Berilah air minum yang cukup untuk kambing idealnya meminum air 10 – 12 liter perharinya pastikan air minum yang diberikan bersih dan juga mudah dijangkau oleh kambing