Meskipun sudah menjaga kebersihan rumah dengan baik. Namun masih banyak yang belum tahu bahwa ada beberapa benda di rumah yang sering menjadi tempat tinggal kuman. Jika dibiarkan secara terus-menerus tentunya akan menyebabkan keluarga bisa terserang berbagai macam risiko penyakit.
Berbagai macam benda ini seringkali disentuh. Bahkan setelah digunakan banyak orang yang lupa mencuci tangan dan langsung menyantap berbagai macam makanan. Sehingga pada akhirnya sering terkena berbagai macam permasalahan pencernaan seperti diare dan lain sebagainya.
Berikut ini beberapa benda di rumah yang ternyata sering dihinggapi oleh kuman. Apa saja benda tersebut? Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Handuk
Salah satu benda yang paling sering dihinggapi oleh kuman yaitu ada handuk. Penggunaan handuk secara terus-menerus tentunya bisa menjadi sarang kuman karena jarang dicuci dan juga sering dalam keadaan basah. Cobalah untuk mencuci handuk secara rutin agar kebersihannya tetap terjaga.
Tidak hanya itu saja ketika handuk selesai digunakan pastinya dalam keadaan lembab. Cobalah untuk menjemur handuk di bawah sinar matahari agar kering dengan sempurna. Hal ini sangat wajib sekali untuk kamu perhatikan agar terhindar dari berbagai risiko penyakit kulit.
Mesin cuci
Tidak hanya handuk, benda lain di rumah yang juga sering dihinggapi oleh kuman yaitu mesin cuci. Mesin cuci memang menjadi tempat untuk meletakkan berbagai macam jenis pakaian kotor. Terkadang pakaian tersebut seringkali disentuh sehingga tangan akan terkena kuman.
Apalagi bagi kamu yang memiliki kebiasaan tidak mencuci tangan sebelum makan. Hal ini tentunya dapat menimbulkan berbagai macam risiko penyakit. Salah satunya saling mengalami diare. Oleh sebab itu, cobalah untuk selalu membersihkan mesin cuci secara rutin dan mencuci tangan sebelum mengkonsumsi makanan.
Gagang pintu
Benda selanjutnya yang juga sering dihinggapi oleh kuman yaitu ada gagang pintu. Saat masuk ataupun keluar dari rumah tentunya kamu akan terus-menerus membuka gagang pintu. Ada banyak sekali kuman yang menempel di benda yang satu ini. Jika tidak dibersihkan secara rutin tentunya dapat menimbulkan resiko penyakit.
Pastikan untuk selalu membersihkan gagang pintu dengan menggunakan cairan disinfektan. Kamu bisa membersihkan gagang pintu sekali dalam seminggu. Sehingga kesehatan keluarga akan tetap terjaga karena sudah mengupayakan kebersihan dari hal yang terkecil.
Bak mandi
Kebersihan kamar mandi memang sangat harus dijaga. Karena tempat yang basah memang menjadi rumah bagi para kuman-kuman salah satunya bak mandi. Pastikan untuk selalu menyikat bak mandi secara rutin. Agar berbagai macam kotoran menghilang dengan sempurna.
Kamu bisa menggunakan berbagai macam larutan pembersih khusus. Sehingga bak mandi akan kembali bersih seperti baru. Dengan melakukan hal ini tentunya bisa menimbulkan rasa nyaman dan juga anggota keluarga menjadi lebih sehat karena kebersihannya sudah terjaga.
Spons cuci piring
Benda terakhir yang sering dihinggapi oleh kuman yaitu ada spons cuci piring. Benda yang satu ini memang menjadi tempat bersarangnya kuman karena masih banyak sekali sisa-sisa makanan yang melekat. Meskipun telah menggunakan sabun cuci piring. Cobalah untuk mengganti spon cuci piring secara rutin.
Tidak hanya itu saja kamu juga bisa membersihkan spons cuci piring dengan cara direndam menggunakan air hangat. Kemudian ditambahkan pemutih agar kotoran yang melekat bisa hilang dengan sempurna. Sehingga berbagai macam peralatan makanan dan minuman tetap terjaga kebersihannya. Beberapa barang di atas tentunya harus kamu bersihkan secara rutin. Agar bisa terhindar dari berbagai penyakit.