in

Sangat Unik! 5 Cara Kucing Membangunkan Kamu saat Tidur

Kucing Sangat Suka Membangunkan Pemiliknya. Foto: Pexels

Ketika memiliki hewan peliharaan di rumah, tentu kamu akan memiliki teman yang setia. Biasanya hewan peliharaan ini akan berinteraksi dengan pemiliknya. Sehingga mereka bisa melakukan berbagai macam kebiasaan unik yang terkadang cukup menimbulkan pertanyaan.

Kucing sangat suka tidur di atas kasur pemiliknya. Tidak hanya itu saja, mereka juga suka membangunkan pemiliknya yang sedang tertidur lelap. Hal ini mereka lakukan karena beberapa alasan. Mungkin kamu pernah mengalami hal yang satu ini atau bahkan sering.

Lantas, apa sajakah cara unik kucing membangunkan pemiliknya ketika tidur? Berikut ini beberapa tingkah unik yang sering mereka lakukan. Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Menarik rambut

Tahukah kamu? Kucing memang memiliki banyak sekali tingkah unik yang membuat siapapun melihatnya merasa gemas. Tidak hanya itu saja kucing juga memiliki cara unik untuk membangunkan pemiliknya ketika tidur. Hal ini sangat sering mereka lakukan saat pagi hari.

Kucing suka membangunkan pemiliknya karena ingin mendapatkan makanan ataupun sekedar bermain. Cara yang sangat sering dilakukan kucing untuk membangunkan pemiliknya yaitu dengan menarik rambut ataupun menggigit kepala. Sehingga kamu akan terbangun karena merasa terganggu oleh aktivitas mereka.

Menggigit kaki

kucing
Kucing. Foto: Pexels

Cara unik lainnya yang dilakukan kucing ketika membangunkan kamu saat tidur yaitu menggigit kaki. Cara ini sangat sering sekali mereka lakukan karena sangat cepat membuat pemiliknya terbangun. Jadi tak heran setiap pagi pastinya kucing sangat sering menggigit kaki pemiliknya.

Tapi tidak perlu khawatir cara ini mereka lakukan dengan lembut dan tidak akan melukai jari kaki. Biasanya kucing akan melakukan tindakan ini secara berulang kali agar pemiliknya bangun. Bahkan mereka akan melakukan hal ini pada jam yang sama setiap paginya.

Menggaruk wajah

Tidak hanya dengan menggigit kaki kucing juga akan menggaruk wajah pemiliknya ketika ingin membangunkan kamu. Cara ini mereka lakukan agar mendapatkan perhatian. Sehingga nantinya bisa mendapatkan berbagai macam makanan ataupun bermain dengannya.

Tahukah kamu? Kucing memang sangat suka menyentuh wajah pemiliknya. Hal ini mereka lakukan karena merupakan salah satu bentuk untuk menunjukkan kasih sayang. Biasanya kucing akan menggaruk dengan lembut. Agar pemiliknya segera bangun dan beraktivitas dengan nyaman.

Menjatuhkan barang

Ketika berbagai macam cara di atas tidak juga bisa membangunkan kamu. Biasanya kucing mulai melakukan hal-hal lainnya seperti menjatuhkan berbagai macam barang yang ada di atas meja seperti make up, pena, remote TV dan masih banyak lagi lainnya.

Hal ini sangat sering sekali mereka lakukan karena ingin mendapatkan perhatian dari pemiliknya. Tidak hanya itu saja, cara ini juga mereka lakukan secara berulang kali agar pemiliknya bangun. Meskipun terkadang membuat pemiliknya merasa kesal. Namun cara inilah yang paling sering mereka lakukan saat pagi hari.

Mengeong keras

Cara terakhir yang paling sering dilakukan oleh kucing ketika ingin membangunkan pemiliknya yaitu dengan mengeong dengan suara yang sangat keras. Mereka melakukan hal ini agar mendapatkan perhatian dari pemiliknya. Tidak hanya itu saja, kucing juga akan meloncat-loncat di atas kasur.

Berbagai macam kebiasaan unik yang sering dilakukan kucing saat pembangunan pemiliknya memang sangat lucu. Bahkan mereka bisa mengetahui jadwal bangun tidur pemiliknya. Tidak hanya itu saja, tingkah menggemaskan ini membuat banyak orang merasa senang.

Serta menyayangi kucing sebagai hewan peliharaan yang sangat baik. Sehingga membuat suasana hati menjadi lebih menyenangkan dan bisa menghilangkan stres. Apakah kucing kesayangan kamu juga sering melakukan hal tersebut?