Salah satu alat transportasi yang saat ini banyak digunakan oleh berbagai kalangan umur yaitunya sepeda. Penggunaan sepeda memang sangat membantu kamu berpergian. Apalagi saat ingin menghindari kemacetan saat pergi ataupun pulang dari bekerja.
Namun banyak juga yang malah berpergian jauh menggunakan sepeda karena ingin mengunjungi berbagai macam tempat-tempat terbaik. Salah satunya mengunjungi destinasi wisata. Bahkan harus menempuh jarak puluhan hingga ratusan kilometer.
Oleh sebab itu, ada beberapa perlengkapan yang harus dibawa ketika bepergian menggunakan sepeda. Apa saja perlengkapan tersebut? Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Jas hujan
Perlengkapan pertama yang harus kamu bawa ketika bepergian menggunakan sepeda yaitu jas hujan. Perubahan cuaca yang tidak menentu memang harus kamu antisipasi dengan berbagai macam perlengkapan penting seperti jas hujan hingga jaket anti air.
Dengan membawa perlengkapan ini tentunya tubuh akan terlindungi dari air hujan selama di perjalanan. Apalagi jarak yang kamu tempuh juga cukup jauh. Jadi, tidak ada salahnya untuk membawa perlengkapan yang satu ini ketika kamu berpergian menggunakan sepeda.
Membawa ponsel
Ketika bepergian menggunakan sepeda tentunya kamu harus membawa ponsel. Penggunaan ponsel memang akan sangat membantu kamu ketika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Biasanya dengan membawa ponsel kamu bisa menghubungi kerabat terdekat.
Tidak hanya itu saja, penggunaan ponsel juga akan membantu kamu untuk melihat waktu pada suatu wilayah tertentu. Sehingga nantinya kamu bisa memprediksi berapa lama lagi bisa berkendara. Hal ini tentunya akan sangat membantu kamu ketika ingin menginap saat malam hari.
GPS khusus sepeda
Perlengkapan yang ketiga yang juga wajib untuk kamu bawa ketika mengendarai sepeda dalam jarak yang cukup jauh yaitunya dengan menggunakan GPS. Biasanya sepeda memiliki GPS khusus yang akan membantu kamu untuk melihat medan yang akan ditempuh.
Tidak hanya itu saja, biasanya GPS sepeda juga akan memiliki berbagai macam petunjuk seperti kecepatan sepeda, suhu udara dan masih banyak lagi lainnya. Tentunya dengan menggunakan GPS sepeda kamu bisa mengendarai sepeda dengan nyaman dan meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Kunci untuk sepeda
Hal terpenting lainnya yang juga harus kamu bawa ketika berpergian menggunakan sepeda yaitu membawa kunci khusus. Kunci khusus ini akan membantu mengamankan sepeda kamu di tempat umum. Terkadang ada beberapa tempat yang tidak memiliki parkir khusus sepeda.
Sehingga kamu harus menjaga sepeda tersebut dari pencurian. Saat ini sudah banyak sekali berbagai macam jenis kunci sepeda dengan berat dan ukuran yang beragam. Bahkan beberapa kunci ini juga telah dilengkapi dengan alat khusus. Sehingga bisa berbunyi ketika sepeda mengalami kemalingan.
Membawa peralatan servis
Ketika bepergian menggunakan sepeda tentunya kamu harus membawa berbagai macam perlengkapan. Salah satunya dengan membawa peralatan servis khusus sepeda seperti ban cadangan, pompa, rantai, baut, kunci dan dan masih banyak lagi lainnya.
Jadi ketika terjadi kerusakan di tempat yang jauh dari keramaian. Kamu bisa mengatasi permasalahan tersebut dengan sangat cepat. Oleh sebab itu ketika berpergian jauh menggunakan sepeda pastikan untuk membawa berbagai macam perlengkapan servis. Hal ini sangat wajib sekali untuk kamu lakukan agar perjalanan tetap aman dan juga nyaman.
Berniat bepergian menggunakan sepeda? Jika iya, jangan lupa untuk memperhatikan beberapa tips di atas. Sehingga akan membuat perjalanan kamu terasa lebih menyenangkan karena bisa terhindar dari berbagai macam gangguan. Selamat berkendara dan jangan lupa hati-hati di jalan.