Sering melakukan perjalanan jauh menggunakan sepeda motor harus diperhatikan kondisinya. Jangan lupa menservis motor agar kondisinya tetap dalam keadaan terbaik. Ini bertujuan agar tidak ada terjadi kendala apapun selama melakukan perjalanan hingga memakan jarak tempuh ratusan kilometer.
Salah satu permasalahan yang sangat sering sekali dirasakan oleh pengendara sepeda motor yaitu ban motor yang cepat sekali gundul. Padahal sudah membeli ban dengan kualitas terbaik. Sayangnya, ban motor masih cepat sekali gundul dan mudah bocor.
Lantas, apa sajakah penyebab ban motor cepat gundul? Berikut ini beberapa penyebab utamanya. Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Pengaruh Jalan
Penyebab utama kenapa ban motor cepat sekali gundul yaitu karena pengaruh jalan yang dilalui setiap harinya. Ketika kamu melintasi jalanan yang rusak dan bebatuan. Tentunya ban motor akan cepat sekali gundul meskipun baru saja dibeli beberapa bulan lalu. Kesalahan inilah yang paling sering dilakukan oleh banyak pengendara.
Gelombang jalan yang dilalui akan mudah mengikis permukaan ban. Hal inilah yang pada akhirnya membuat ban motor kamu cepat sekali rusak hingga mengalami kebocoran. Oleh sebab itu, cobalah untuk melintasi jalan yang mulus agar ban motor kamu bertahan dalam hitungan tahun.
Suka Mengerem Mendadak
Banyak orang yang mengendarai motor dengan ugal-ugalan dan bahkan suka mengerem mendadak. Kebiasaan buruk yang satu ini akan membuat ban motor cepat sekali gundul. Tidak hanya itu saja, hal ini juga dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas yang merugikan diri sendiri dan juga orang lain.
Cobalah untuk membawa motor dengan kecepatan normal. Dengan melakukan hal ini kamu bisa mempertimbangkan apa saja yang akan dilakukan. Ketika mengalami permasalahan di jalan tentunya bisa melakukan pengereman dengan benar. Tanpa harus melakukan rem mendadak karena sangat membahayakan.
Tidak Mengisi Tekanan Angin
Penyebab ketiga kenapa ban motor kamu cepat sekali gundul yaitu karena tidak rutin mengisi tekanan angin ban. Tahukah kamu? Motor yang digunakan secara terus-menerus tentunya harus memiliki tekanan angin yang pas. Sehingga bisa dipergunakan dengan baik dan bisa melintasi jalanan dengan lancar.
Jika tidak mengisi tekanan angin tentunya ban akan lunak dan mengalami gesekan yang lebih kuat pada permukaan aspal. Kebiasaan buruk inilah yang pada akhirnya membuat ban motor kamu cepat sekali gundul dan mengalami kerusakan seperti kebocoran hingga meletus.
Pengaruh Pemakaian
Penyebab selanjutnya kenapa ban motor cepat rusak atau gundul yaitu karena pengaruh pemakaian. Semakin lama ban digunakan tentunya permukaan akan terus terkikis habis. Ketika ban motor yang kamu gunakan mulai gundul tentunya harus diganti dengan yang baru.
Mengganti ban motor sangat wajib sekali untuk kamu lakukan agar terhindar dari kecelakaan lalu lintas. Ban yang gundul akan sangat licin ketika digunakan di aspal apalagi saat musim penghujan. Oleh karena itu, cobalah untuk mengganti ban motor secara berkala agar kamu bisa berkendara dengan nyaman dan juga aman.
Penggunaan Ban yang Tidak Sesuai
Penyebab terakhir kenapa ban motor cepat sekali gundul yaitu karena penggunaan ban yang tidak sesuai. Ketika kamu melintasi jalanan yang berlubang dan berpasir. Cobalah untuk menggunakan yang tepat seperti ban sepeda motor cross. Ini bertujuan agar pengikisan pada permukaan ban tidak terjadi.
Penting sekali untuk memperhatikan penggunaan ban ketika melalui lintasan jalan. Mengingat untuk menjaga keselamatan serta perawatan sepeda motor. Itulah beberapa penyebab utama kenapa ban motor cepat sekali gundul. Tentunya beberapa hal tersebut harus kamu perhatikan mulai saat sekarang.