Banyak orang yang hanya mengisi waktu luang mereka dengan rebahan sepanjang hari dan scrolling sosial media. Hal ini tentunya akan membuat waktu luang kamu terbuang secara sia-sia karena tidak dimanfaatkan untuk melakukan hal-hal yang lebih menyenangkan.
Salah satu rekomendasi aktivitas menyenangkan yang bisa dilakukan saat mengisi waktu luang yaitu dengan pergi camping. Aktivitas yang satu ini memang paling banyak disukai karena bisa mengisi waktu santai dan melihat keindahan alam dalam waktu yang cukup lama.
Sebelum melakukan camping ada berapa perlengkapan yang harus kamu bawa. Apa saja perlengkapan tersebut? Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Perlengkapan tenda
Perlengkapan yang sangat wajib kamu persiapkan sebelum pergi camping yaitu tenda. Ketika pergi camping tentunya kamu akan menginap untuk beberapa waktu, sehingga nantinya membutuhkan berbagai macam perlengkapan tenda untuk beristirahat.
Tidak ada salahnya untuk membawa tenda dengan ukuran yang sesuai. Selain itu jangan lupa juga untuk membawa selimut, sleeping bag, bantal, dan lain sebagainya. Dengan melengkapi tanda dengan peralatan tersebut, pastinya bisa beristirahat dengan nyaman selama melakukan camping.
Peralatan memasak
Perlengkapan camping kedua yang juga harus kamu bawa dari rumah yaitu ada peralatan memasak. Ada banyak sekali peralatan memasak yang bisa dibawa seperti kompor, panci, pisau lipat, korek api, margarin, berbagai macam bahan makanan, dan lain sebagainya.
Dengan membawa berbagai macam perlengkapan memasak, tentunya camping akan terasa lebih menyenangkan karena kamu bisa bersantai dengan teman-teman sambil memasak berbagai macam makanan nikmat seperti BBQ, memasak mie instan dan lain sebagainya.
Pakaian hangat
Jangan lupa untuk membawa berbagai macam pakaian hangat selama pergi camping. Tips yang satu ini sangat wajib sekali untuk dilakukan. Mengingat perubahan cuaca yang tidak menentu, bisa membuat kamu mudah masuk angin karena terus-menerus merasa kedinginan.
Cobalah untuk membawa pakaian panjang dan juga jaket tebal. Ketika melakukan camping di pegunungan tentunya berbagai macam perlengkapan pakaian hangat ini akan sangat membantu kamu untuk menjaga suhu tubuh, sehingga nantinya tetap nyaman camping di alam bebas.
Alat elektronik
Pastikan untuk membawa berbagai macam peralatan elektronik ketika melakukan camping. Berbagai macam peralatan elektronik ini tentunya akan membantu kamu selama menghabiskan waktu luang. Beberapa rekomendasi alat elektronik yang bisa dibawa seperti power bank, smartphone, hingga kipas portable.
Pastikan untuk membawa berbagai macam perlengkapan alat elektronik ini. Hal ini bertujuan agar camping berjalan dengan nyaman dan menyenangkan. Kamu bisa mengisi waktu luang dengan hal-hal yang lebih menarik seperti mengambil berbagai macam foto hingga video.
Makanan dan minuman
Ketika pergi camping tentunya kamu harus membawa berbagai macam makanan dan juga minuman. Dengan melakukan hal ini tentunya kebutuhan nutrisi akan tercukupi dengan baik. Tidak ada salahnya untuk membawa berbagai macam makanan favorit kamu.
Jangan lupa untuk membawa berbagai macam makanan yang mengandung karbohidrat, protein dan serat. Tidak hanya makanan, kamu juga harus membawa berbagai macam minuman, sehingga nantinya ketika merasa kehausan tidak merasa kebingungan. Terlebih lagi saat melakukan camping jauh dari keramaian.
Itulah beberapa perlengkapan yang wajib kamu bawa saat camping. Berbagai macam perlengkapan tersebut tentunya akan membuat aktivitas berjalan dengan lancar dan juga menyenangkan. Jadi, tidak ada salahnya untuk membawa berbagai macam perlengkapan di atas.