in

Wajib Tahu! 5 Tips agar Tidak Kekurangan Logistik Selama Pendakian

Mendaki Gunung. Foto: Pexels

Selama proses pendakian tentunya banyak sekali hal-hal yang harus diperhatikan secara matang. Ini bertujuan agar perjalanan kamu bisa berlangsung dengan aman. Hal ini agar dapat terhindar dari berbagai macam kendala dan bisa menikmati keindahan gunung dengan leluasa.

Salah satu hal yang harus diperhatikan ketika melakukan pendakian yaitu perihal logistik. Mendaki gunung memang membutuhkan waktu berhari-hari. Apalagi kamu akan mendirikan tenda dan menginap beberapa hari di atas gunung, tentunya berbagai macam kebutuhan logistik harus diperhatikan.

Lantas, apa sajakah tips yang bisa dilakukan agar tidak kekurangan logistik selama pendakian? Berikut ini beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Titik detail meletakkan logistik

Tips pertama yang harus diperhatikan agar tidak kekurangan logistik selama pendakian yaitu mencari titik detail untuk meletakkan logistik. Biasanya, para pendaki akan mencari tempat aman untuk meletakkan logistik yang akan mereka bawa. Kebanyakan titik ini berada di rute pendakian hingga dekat tempat camping.

Banyak diantara pendaki yang menimbun logistik mereka. Ini dilakukan agar tetap bisa mengkonsumsi berbagai macam makanan dan minuman selama ingin turun dari gunung. Hal ini dilakukan agar menghemat tenaga karena membawa logistik yang terlalu banyak saat pendakian terasa sangat melelahkan dan memakan tenaga ekstra.

Membawa air minum

logistik
Air Minum. Foto: Pexels

Tips kedua yang harus kamu perhatikan ketika ingin melakukan pendakian yaitu membawa air minum. Logistik yang satu ini memang sangat wajib sekali untuk dibawa dari rumah karena selama proses pendakian mengeluarkan banyak keringat sehingga harus minum air putih yang cukup.

Jika tidak minum air putih yang cukup tentunya kamu bisa terkena dehidrasi. Cobalah untuk membawa air putih sendiri dari rumah karena untuk menemukan mata air selama proses pendakian cukup sulit dilakukan. Oleh sebab itu, demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan lebih baik dipersiapkan di dalam tas.

Menghitung kebutuhan makanan

Tips ketiga yang juga wajib diperhatikan ketika pendakian dan menjaga logistik tetap aman yaitu menghitung kebutuhan makanan. Saat melakukan pendakian biasanya kamu akan berombongan. Tentunya kebutuhan makanan selama proses pendakian dihitung secara matang.

Ini bertujuan agar tidak terjadi kekurangan logistik. Cobalah untuk menghitung kebutuhan makanan setiap anggota yang melakukan pendakian gunung, sehingga nantinya kamu tetap bisa mengkonsumsi makanan nikmat dan terhindar dari rasa lapar yang berkepanjangan.

Perlengkapan memasak di gunung

Selanjutnya yang harus diperhatikan agar tidak kekurangan logistik selama pendakian yaitu membawa berbagai macam perlengkapan memasak. Tips yang satu ini tentunya wajib sekali untuk kamu perhatikan selama melakukan pendakian gunung.

Biasanya saat melakukan pendakian berbagai macam bahan makanan akan dimasak. Dengan membawa berbagai macam perlengkapan memasak kebutuhan nutrisi akan tetap terjaga, sehingga nantinya kamu tetap bisa melanjutkan perjalanan dengan baik.

Berkonsultasi dengan pendaki senior

Tips terakhir yang juga sangat wajib untuk kamu perhatikan agar tidak kekurangan logistik selama pendakian gunung yaitu berkonsultasi dengan pendaki senior. Bagi para pendaki pemula tentunya belum paham berbagai macam logistik yang akan dibawa.

Ketika melakukan kesalahan tentunya kamu akan kekurangan logistik selama proses pendakian. Jika hal ini terjadi tentunya akan merasakan kelaparan dan sulit menemukan bahan makanan. Tidak salahnya untuk bertanya lebih rinci kepada pendaki senior perihal logistik yang akan yang akan dibawa, sehingga nutrisi tubuh tetap tercukupi dengan baik.