in

Kesehatan Kulit Terjaga: Hanya dengan Konsumsi Buah Ini

Buah Delima Bagus untuk Kesehatan Kulit. Foto: Pexels

Memiliki aktivitas super padat di luar ruangan tentunya akan membuat kulit kamu mudah terbakar. Ketika mengalami hal ini kulit akan terlihat kemarahan hingga belang, sehingga dapat menurunkan rasa percaya diri karena warna kulit yang tidak merata.

Kamu bisa menggunakan sunscreen ketika memiliki banyak sekali aktivitas di luar ruangan. Ini bertujuan agar kulit terlindungi dari paparan sinar matahari. Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa mengkonsumsi berbagai macam buah-buahan agar kesehatan kulit lebih terjaga.

Berikut ini beberapa rekomendasi buah-buahan nikmat yang dapat menjaga kesehatan kulit. Apa saja rekomendasi buah-buahan tersebut? Simak penjelasan di bawah ini!

Mentimun

Rekomendasi buah dan sayur yang bisa menjaga kesehatan kulit yaitu dengan rutin mengkonsumsi mentimun. Tahukah kamu? Mentimun memiliki kandungan air yang cukup banyak dan terdiri dari berbagai macam nutrisi yang mampu meningkatkan kesehatan kulit dengan sangat baik.

Ketika asupan cairan tubuh tercukupi tentunya kulit kamu akan terasa lebih lembab dan juga ternutrisi. Tidak ada salahnya untuk mengonsumsi mentimun secara rutin karena ada banyak sekali manfaat yang akan didapatkan. Selain itu mentimun juga memiliki harga yang cukup murah dan mudah ditemukan di pasar tradisional hingga swalayan.

Jeruk

Buah Jeruk. Foto: Pexels

Rekomendasi buah pertama yang sangat bagus untuk meningkatkan kesehatan kulit yaitu ada buah jeruk. Buah yang satu ini memang memiliki cita rasa manis yang sangat menggugah selera. Tidak hanya bisa dikonsumsi secara langsung. Biasanya buah jeruk juga dibuat jus segar dengan tambahan es batu.

Buah yang satu ini memang memiliki kandungan vitamin A dan C yang cukup tinggi. Sehingga kesehatan tubuh dapat terjaga dengan baik. Cobalah untuk mengkonsumsi buah jeruk secara rutin karena dapat meningkatkan kesehatan kulit dan membuat kamu terhindar dari panas dalam ataupun sariawan.

Buah delima

Tahukah kamu? Buah delima merupakan buah yang banyak disukai karena memiliki yang sangat rasa manis. Buah yang satu ini memang cukup unik dan memiliki kandungan air yang cukup banyak. Buah delima memiliki warna kemerahan dan banyak dibuat jus segar.

Tidak hanya itu saja, buah delima juga memiliki kandungan nutrisi yang sangat lengkap yang kaya akan antioksidan dan polifenol. Sehingga nantinya kesehatan kulit kamu akan lebih terjaga dan dapat mencegah berbagai macam tanda-tanda penuaan seperti garis-garis halus, kerutan dan flek hitam. Jadi, tidak ada salahnya untuk rutin mengkonsumsi buah yang satu ini.

Tomat

Ingin memiliki kulit yang sehat? Cobalah untuk mengonsumsi tomat secara rutin setiap harinya. Tomat memang memiliki kandungan nutrisi yang sangat lengkap dan baik untuk meningkatkan kesehatan tubuh. Berbagai macam risiko penyakit dapat dihindari ketika mengonsumsi tomat.

Kamu bisa mengkonsumsi tomat secara langsung ataupun dibuat jus segar dengan tambahan es batu. Mengonsumsi jus tomat memang paling nikmat saat siang hari apalagi saat cuaca sedang panas-panasnya. Kandungan berbagai macam vitamin pada tomat mampu meningkatkan kesehatan kulit. Sehingga kulit akan terjaga dari paparan sinar matahari.

Buah berry

Rekomendasi buat terakhir yang sangat bagus untuk meningkatkan kesehatan kulit yaitunya ada buah berry. Ada banyak sekali rekomendasi buah berry yang bisa kamu konsumsi secara rutin seperti cherry, blackberry, blueberry dan lain sebagainya. Berbagai macam buah-buahan ini tentunya memiliki cita rasa yang nikmat.

Tidak hanya dikonsumsi secara langsung ataupun dibuat. Berbagai macam buah berry ini banyak dikonsumsi dengan tambahan yogurt. Sehingga menghasilkan cita rasa asam yang sangat menyegarkan. Tidak hanya itu saja, pencampuran antara buah berry dan yogurt juga sangat bagus untuk meningkatkan kesehatan kulit dan juga pencernaan.