in

5 Gerakan Mudah Atasi Berbagai Masalah Kesehatan, Bisa Kamu Tiru di Rumah

Gerakan squat (sumber: freepik).

Olahraga bisa di mana saja, bahkan saat kamu di rumah dengan alat sederhan atau bahkan tanpa alat sekali pun bisa kamu lakukan dengan mudah.

Bahkan berbagai gerakan ini bisa mengatasi masalah kesehatan yang sering kamu alami.

Penasaran gerakan mudah apa saja yang bisa kamu praktekkan di rumah, dengan hanya beberapa menit maka kamu bisa mengatasi masalah kesehatan dengan mudah.

1. Gerakan Kaki Vertikal dan Badan Horizontal

Bikin gerakan dengan menaikkan kaki ke atas, kaki kamu harus disenderkan di dinding secara vertikal.

Lalu badan kamu seperti garis horizontal tepat seperti tiduran menghadap dinding.

Tahan beberapa menit dalam gerakan seperti ini, maka banyak manfaat yang akan kamu rasakan.

Seperti gerakan ini bisa mengatasi masalah kesehatan kram akibat mens, nah ini sangat membantu agar meminimalisir rasa kram yang kamu rasakan.

Gerakan ini juga bisa mengatasi sakit punggung, hingga kaki yang bengkak, mungkin akibat memakai sepatu yang kurang nyaman terlalu lama, maupun berjalan kaki hingga terasa pegel pada kaki.

2. Gerakan Menaikkan Satu Lutut Kaki ke Dada

Gerakan ini bisa kamu pakai jika kamu mengalami kembung dan sulit kentut.

Cara mudahnya adalah kamu rebahan, lalu naikkan salah satu kaki hingga lutut kamu berteu dengan dada.

Peluk lutut kamu ke dada dan tahan beberapa menit hingga gas dari perut kamu pun keluar.

3. Gerakan Punggung Lurus

Gerakan yang membuat punggung lurus (sumber: freepik).

Di sini kamu bisa lakukan gerakan yang meluruskan punggung dengan bantuan kursi.

Caranya kamu duduk bersiumpuh di depan kursi, lalu kamu taruh siku tangan keduanya di dudukan kursi itu.

Lalu tangan kamu saling genggam dan taruh pergelangan tangan kamu ke belakang kepala.

Otomatis kepala kamu pun menunduk di hadapan kursi hingga punggung kamu pun lurus.

Gerakan ini memiliki manfaat untuk mengencangkan otot yang pegal terutama di area punggungg.

Adapun manfaat kedua adalah untuk mengatasi masalah kesehatan pada punggung yang sakit.

4. Gerakan Squat

Gerakan squat atau berjongkok tapi tahan bagian bokong agar tidak terlalu rendah.

Gerakan squat sendiri memiliki manfaat untuk bisa atasi masalah kesehatan pada sistem pencernaaan.

Selain itu gerakan squat bisa melancarkan mobilitas lutut, pinggul dan pergelangan kaki.

5. Gerakan Kaki Bersila Sambil Duduk

Lakukan gerakan satu kaki bersila saat duduk di kursi maupun sofa, hingga pergelangan kaki menghadap ke samping tubuh kita.

Dengan gerakan ini bisa bermanfaat atasi nyeri pinggul, karena meregangkan otot Piriformis.