Selama ibu hamil mengalami perut yang kian membesar, seiring pertumbuhan dan perkembangan janin di dalamnya, terkadang bikin perut gatal tak terelakkan.
Karena saat ibu hamil mengalami perut gatal, biasanya disebabkan karena pertumbuhan hormon dan perut yang semakin merenggang.
Ada gak sih tips untuk ibu hamil atasi perut gatal?
Tentu saja ada dong, ibu hamil harus memperhatikan tujuh tips di bawah ini agar perut gatal dapat teratasi.
1. Tidak Menggaruk Perut Gatal
Saat ibu hamil alami perut gatal, kadang perasaan ingin menggaruk itu semakin tinggi. Tapi usahakan untuk tidak melakukannya.
Karena saat menggaruk perut ibu hamil akan berpotensi iritasi, bahkan memicu luka jika garuk dengan kuku yang panjang.
2. Hindari Mandi dengan Air Panas
Kenapa ibu hamil harus hindari mandi dengan air panas?
Karena saat perut gatal terjadi pada ibu hamil, dan ia mandi dengan air panas biasanya kulit menjadi lebih kering dibandingkan dengan air biasa maupun air dingin.
Jika kulit lebih kering, kulit ibu hamil mudah alami iritasi kulit.
3. Gunakan Pelembab yang Ringan Formula dan Non-Parfum
Hindari penggunaan lotion atau pelembab yang mengandung paraben, gunakan bahan alami untuk melembabkan kulit ibu hamil.
Lalu, ibu hamil juga bisa memilih lotion atau pelembab dengan non fragrance atau tanpa pewangi tambahan apapun, untuk bisa lebih mendapatkan kulit yang lembab dan terawat.
4. Kompres Area Perut Gatal dengan Air Dingin
Ternyata air dingin mampu memberikan sensasi sejuk dan meredakan perut gatal saat hamil.
Ibu hamil bisa menggunakan kain dan kompres air dingin pada area perut gatal.
5. Gunakan Pakaian Berbahan Katun dan Longgar
Pemilihan bahan pakaian tentu juga mempengaruhi bagaimana reaksi dari kulit ibu hamil.
Jika ingin menghindari kulit gatal, ibu hamil harus gunakan pakaian yang berbahan katun adem dan juga longgar.
6. Pilih Sabun dengan pH Rendah
Gunakan sabun mandi dengan pH yang netral dan rendah, agar kulit ibu hamil tidak mudah terkelupas maupun iritasi, terlebih saat alami perut gatal.
7. Konsumsi Air Putih yang Banyak
Dengan ibu hamil banyak mengonsumsi air putih dan cukup terhidrasi, maka kulit jauh lebih lembab.
Jika kulit lebih lembab, maka visa meminimalisir terjadinya perut gatal pada ibu hamil.
Kira-kira itulah tujuh tips penting saat alami perut gatal pada ibu hamil.
Semoga artikel ini dapat membantu ya.