in

Kenali 5 Ciri-ciri Makeup Pengantin Bikin Pangling Versi Orang Indonesia

Tampilan makeup pangling pengantin versi Indonesia (Sumber: Freepik).

Stereotype makeup bagi orang Indonesia kebanyakan adalah makeup pangling alias makeup yang bikin jauh beda dari aslinya atau penampilan seseorang sebelumnya.

Biasanya, makeup pangling ini kebanyakan dipakai oleh makeup pengantin. Mengingat, stereotype-nya adalah pengantin harus tampil beda untuk acara sekali seumur hidupnya, ditambah karena ia akan menjadi pusat perhatian.

Tapi zaman sekarang, banyak kok pengantin yang kurang nyaman dengan makeup pangling, karena merasa bukan dirinya di hari pentingnya itu.

Jadi kebanyakan pengantin juga ada yang minta makeup natural maupun yang menyesuaikan gayanya sendiri, agar tidak mesti kelihatan pangling.

Berikut lima ciri-ciri makeup pangling.

1. Alis Tebal

Yup, kebanyakan makeup pangling itu alisnya harus tebal, menonjol di bagian wajah.

Bahkan, semakin tebal alis maka semakin terlihatlah bedanya wajah seseorang sebelumnya. Padahal, alis bisa mempengaruhi ekspresi seseorang lho.

Tapi ada beberapa pengantin yang kurang nyaman dengan alis tebal. Malah maunya alis natural yang mengikuti garis alaminya dan hanya dipertegas saja.

2. Bulu Mata Panjang dan Lebat

Selain alis mata, ada juga ciri-ciri makeup pangling kedua yaitu bulu mata harus cetar, panjang, dan lebat.

Bahkan, bulu mata yang dipakai ke pengantin itu bisa berlapis-lapis saking ingin membuatnya terlihat tebal.

3. Foundation Tebal

Penggunaan foundation yang tebal merupakan ciri-ciri makeup pangling yang biasanya dipakai orang Indonesia.

Karena dengan foundation tebal, selain bisa menyamarkan masalah kulit wajah, juga bisa memberikan efek terlihat bertopeng, karena bisa bikin beda banget bagi orang.

Ada beberapa orang yang kurang nyaman dengan foundation terlalu tebal, apalagi warnanya yang sampai terlalu terang hingga tak sesuai dengan kulit leher maupun tangan.

4. Garis Contour Tegas

Kebanyakan makeup pangling itu ingin mempertegas garis contour wajah, seperti tulang dahi, tulang hidung, dan tulang pipi.

Bahkan, contour benar-benar tebal dan tampak jelas, sehingga membuat pengantin terlihat berbeda.

Namun, ada juga pengantin yang ingin contour tipis-tipis tidak se-tebal selera kebanyakan orang Indonesia lainnya.

Contour sendiri memang memberikan efek bayangan dan menonjolkan area yang ingin diperlihatkan.

5. Warna Lipstik Menyala

Penggunaan lipstik cair. Foto: ProductNation.

Apapun makeupnya yang penting gincu merah adalah ciri-ciri makeup pangling versi orang Indonesia.

Rupanya, makeup dengan lipstik merona dan menyala, misal warna merah menjadi pilihan favorit makeup pangling untuk pengantin.

Karena memang efek warna merah biasanya akan memberikan efek ke muka lebih terang. Tetapi bisa jadi, lisptik merah juga cocok-cocokan bagi beberapa orang dengan style makeup yang natural misalnya. Biasanya, kebanyakan orang dengan makeup natural maunya lipstik nude.