Makan malam bersama keluarga di rumah memang akan membuat suasana terasa lebih menyenangkan. Apalagi, bisa menyantap berbagai macam makanan yang dibuat sendiri di rumah.
Banyak sekali rekomendasi menu makan malam ala restoran yang bisa dibuat di rumah. Berbagai macam menu makan malam ini mudah dibuat dan memiliki cita rasa yang menggugah selera.
Berikut beberapa rekomendasi makan malam ala restoran yang bisa dibuat di rumah. Yuk, simak penjelasan di bawah ini!
Daging Sapi Lada Hitam
Rekomendasi makan malam ala resto yang bisa dibuat sendiri di rumah yaitu ada daging sapi lada hitam. Menu makanan yang satu ini memang banyak disukai karena rasanya yang nikmat.
Proses pembuatan menu daging sapi lada hitam memang cukup mudah dilakukan. Sehingga, makan malam kamu akan lebih berkesan ketika menyantap menu makanan yang satu ini.
Udang Saos Padang
Rekomendasi menu lainnya yang juga bisa kamu santap saat makan malam ada udang saus Padang. Menu makanan ini memang paling laris dan disukai banyak orang ketika makan di resto.
Menu makanan yang satu ini bisa kamu buat sendiri di rumah. Selain itu, bahan-bahan untuk membuat udang saus Padang juga sangat mudah didapatkan seperti di pasar tradisional hingga swalayan terdekat.
Gurame Asam Manis
Tahukah kamu? Saat makan di restoran mewah, tentunya gurame asam manis menjadi menu terbaik yang banyak disukai oleh anggota keluarga karena memiliki cita rasa yang sangat nikmat.
Tidak hanya itu saja, gurame asam manis memang memiliki harga yang lumayan mahal. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya untuk kamu buat sendiri di rumah karena lebih murah.
Iga Bakar
Kenikmatan dari iga bakar akan membuat makan malam kamu terasa lebih nikmat. Iga bakar merupakan salah satu menu terbaik yang bisa kamu dapatkan di restoran mahal.
Proses pembuatan iga bakar juga sangatlah mudah. Apalagi saat kamu sudah bisa mengolah iga bakar tersebut, tentunya tekstur dari daging iga akan lebih empuk dan mudah dikunyah.
Tumis Kangkung
Tumis kangkung menjadi menu andalan yang bisa dikonsumsi saat makan malam di rumah. Tidak ada salahnya membuat menu yang satu ini karena sangat mudah dibuat di rumah dan memiliki cita rasa yang sangat menggugah selera. Sehingga, membuat nafsu makan juga semakin meningkat.