in

Tempat Ngabuburit Favorit di Kabupaten Batang Selama Bulan Ramadan

Bulan suci Ramadan selalu identik dengan tradisi ngabuburit, yaitu kegiatan menunggu waktu berbuka puasa yang dilakukan oleh umat Islam di seluruh Indonesia. Setiap tahunnya, ngabuburit menjadi salah satu momen yang paling dinantikan selama bulan Ramadan.

Aktivitas ini sering dimanfaatkan untuk melakukan berbagai kegiatan, seperti menyiapkan hidangan berbuka, menjalankan hobi, dan lain sebagainya. Berikut beberapa tempat ngabuburit favorit di kabupaten batang selama bulan ramadan

1. Alun-alun Kabupaten Batang

Sebagai pusat kota, Alun-alun Kabupaten Batang menjadi salah satu tempat favorit untuk ngabuburit, terutama pada sore hari. Pemandangan yang indah dengan pohon beringin di tengah alun-alun menjadi daya tarik tersendiri. Fasilitas yang tersedia di alun-alun ini tertata dengan rapi, mulai dari rumput sintetis, kursi-kursi di pinggir, hingga wisata edukasi seperti tank dan meriam yang sering dijadikan objek swafoto.

Bagi keluarga yang ingin ngabuburit, tersedia berbagai wahana permainan seperti mobil remot, mandi bola, trampolin, kereta putar, dan lainnya. Untuk mencari menu berbuka, di sekitar alun-alun terdapat banyak lapak makanan yang menawarkan berbagai menu, mulai dari angkringan, pecel lele, hingga nasi megono dan lontong lemprak khas Batang. Jika ingin berburu takjil, Jalan Veteran yang berdekatan dengan alun-alun menjadi tempat berkumpulnya para pedagang takjil.

2. Jalan Sigandu – Ujungnegoro

Bagi yang ingin merasakan suasana pantai saat ngabuburit, Jalan Sigandu hingga Ujungnegoro adalah pilihan yang tepat. Jalur ini sering dijadikan tempat balap motor sambil menunggu waktu berbuka. Dengan suasana yang menyerupai Bali, jalan ini dipenuhi kedai kopi kekinian yang menjadi tempat populer di Batang. Pengunjung dapat menikmati balap motor di tepi pantai atau bersantai di kedai kopi yang terletak di pinggir pantai.

3. Taman Dr. Soetomo

Taman Dr. Soetomo, yang selesai dibangun pada awal 2020, langsung menjadi daya tarik masyarakat Batang. Taman ini dirancang untuk warga yang ingin bersantai atau berolahraga dengan fasilitas kebugaran yang tersedia. Taman seluas 200×15 meter ini dilengkapi dengan bangku untuk bersantai, mainan lumba-lumba, kapal, dan spot swafoto. Selain itu, terdapat sarana olahraga untuk anak-anak dan dewasa.

Di sepanjang jalan sekitar taman, terdapat berbagai pedagang yang menjual minuman dan makanan ringan hingga berat. Sehingga, sambil ngabuburit, pengunjung dapat sekaligus berburu kuliner untuk berbuka puasa.

Ngabuburit selama bulan Ramadan di Kabupaten Batang menawarkan berbagai pilihan tempat yang menarik dan menyenangkan. Mulai dari Alun-alun Kabupaten Batang yang ramai, Jalan Sigandu – Ujungnegoro dengan suasana pantainya, hingga Taman Dr. Soetomo yang cocok untuk bersantai dan berolahraga. Setiap tempat menawarkan pengalaman ngabuburit yang unik dan berkesan bagi masyarakat Batang dan sekitarnya.