in

5 Rekomendasi Minuman Es yang Terkenal Menyegarkan untuk Berbuka Puasa

Minuman Es Teh Hijau. Foto: istockphoto

Berbuka puasa dengan minuman segar tentunya sangat menggiurkan. Ada banyak sekali rekomendasi minuman es yang terkenal menyegarkan untuk berbuka puasa, ini akan sangat menggugah selera.

Tidak hanya bisa dibeli di pedagang takjil, kamu juga bisa membuat sendiri berbagai macam minuman es ini. Proses pembuatannya juga sangatlah mudah dan hanya membutuhkan bahan-bahan sederhana.

Lantas, apa sajakah rekomendasi minuman es yang terkenal menyegarkan untuk berbuka puasa? Yuk simak penjelasan di bawah ini?

Es Melon

Rekomendasi minuman es yang sangat terkenal menyegarkan untuk berbuka puasa yaitu ada es melon. Berbagai macam minuman segar, bisa dibuat dari buah melon yang terkenal dengan rasa manisnya yang pas.

Biasanya, es melon akan ditambahkan dengan sirup gula ataupun sirup melon. Kemudian, ditambahkan dengan es batu dan sedikit biji selasih. Perpaduan ini akan menghasilkan cita rasa minum yang sangat menyegarkan.

Es Teh Hijau

Rekomendasi minuman es yang terkenal menyegarkan untuk berbuka puasa yaitu ada es teh hijau. Minuman yang satu ini memang terkenal sangat menyegarkan dan memiliki cita rasa nikmatnya sangat khas.

Proses pembuatan es teh hijau juga sangatlah mudah. Hanya dengan menyeduh teh hijau, kemudian ditambahkan dengan sedikit gula, air dan juga es batu. Perpaduan ini akan menghasilkan menu berbuka puasa yang nikmat.

Es Timun Biji Selasih

Es timun biji selasih merupakan salah satu minuman paling menyegarkan yang bisa kamu konsumsi saat berbuka puasa. Minuman ini memang sangat sederhana namun memiliki rasa yang sangat nikmat.

Tidak hanya itu saja, es timun biji selasih juga sangat menyegarkan karena terbuat dari bahan-bahan alami seperti timun yang telah diserut, biji selasih, sedikit gula cair dan es batu.

Es Mangga

Ada banyak sekali rekomendasi es nikmat yang bisa kamu konsumsi ketika berbuka puasa, salah satunya es mangga. Kenikmatan dari perpaduan buah mangga dan es batu menghasilkan cita rasa yang sangat menyegarkan.

Banyak juga yang menambahkan es mangga dengan sedikit susu cair. Sehingga menghasilkan perpaduan cita rasa yang lebih nikmat. Alasan inilah membuat banyak orang menyukai menu berbuka puasa yang satu ini.

Es Jeruk

Rekomendasi minuman es terakhir yang juga bisa kamu konsumsi saat berbuka puasa yaitu ada es jeruk. Kesegaran dari segelas es jeruk memang sangat sulit untuk dilewatkan begitu saja.

Jadi, itulah beberapa rekomendasi minuman es yang terkenal menyegarkan untuk berbuka puasa. Tidak ada salahnya untuk mencoba berbagai macam jenis minuman segar di atas karena akan sangat pas dijadikan sebagai menu berbuka.