in

5 Bahan Makanan yang Wajib Dibawa saat Mendaki Gunung

Memasak Mie saat Mendaki Gunung. Foto: istockphoto

Ada beberapa hal yang harus kamu persiapkan terlebih dahulu ketika ingin mendaki gunung, salah satunya berbagai macam bahan makanan yang nantinya bisa dikonsumsi dan mampu mencukupi energi tubuh.

Berbagai macam bahan makanan ini tentunya bisa dimasak menjadi berbagai macam makanan nikmat. Lantas, apa sajakah rekomendasi bahan makanan yang wajib dibawa saat mendaki gunung?

Berikut beberapa rekomendasi makanan tersebut. Yuk, simak penjelasan di bawah ini!

Bubur Instan

Rekomendasi makanan yang wajib dibawa saat mendaki gunung yaitu ada bubur instan. Makanan yang satu ini memang sangat mudah dibuat dengan cara diseduh air panas.

Tidak hanya mudah untuk diolah, bubur instan juga terasa sangat nikmat dan mengenyangkan. Sehingga, mampu mengembalikan energi tubuh setelah perjalanan jauh mendaki gunung.

Mie Instan

Mie instan merupakan salah satu makanan yang sangat direkomendasikan ketika kamu ingin mendaki gunung. Makanan yang satu ini memiliki harga murah namun rasanya sangat menggugah.

Selain itu, ada banyak sekali varian rasa yang bisa kamu nikmati dari mie instan. Sehingga, kamu tetap bisa mengonsumsi makanan nikmat meskipun tengah berada di hutan.

Sarden Kaleng

Tahukah kamu? Kenikmatan dari sarden kaleng memang akan membuat perjalanan mendaki gunung terasa lebih menyenangkan karena makanan yang satu ini memiliki cita rasa yang enak.

Sarden kaleng sangat mudah diolah dan bisa dinikmati dengan tambahan nasi hangat. Sehingga, tubuh akan kembali berenergi dan terhindar dari rasa lapar ketika menghendaki gunung.

Buah dan Sayuran

Ketika ingin mendaki gunung jangan lupa untuk membawa buah-buahan dan juga sayur-sayuran. Sehingga, kamu tetap mendapatkan asupan serat yang cukup dan terhindar dari masalah pencernaan.

Beberapa rekomendasi buah yang bisa dibawa seperti pir, anggur, jeruk dan lain sebagainya. Buah-buahan ini terkenal memiliki kandungan air yang cukup banyak dan memiliki rasa manis yang sangat menggiurkan.

Sosis

Sosis merupakan salah satu makanan instan yang bisa dikonsumsi secara langsung ataupun dimasak terlebih dahulu. Makanan ini paling nikmat disantap dengan nasi hangat.

Tidak ada salahnya untuk membawa sosis ketika kamu ingin mendaki gunung karena makanan yang satu ini memiliki cita rasa yang sangat nikmat dan sangat mengenyangkan.