in

Wajib Tahu! 5 Tips Mendaki Gunung Bagi Pemula

Mendaki Gunung. Foto: istockphoto

Banyak orang yang memilih mengisi waktu luang mereka dengan melakukan aktivitas seperti mendaki gunung. Aktivitas yang satu ini memang terasa sangat menyenangkan karena bisa menikmati keindahan alam.

Namun, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan terlebih dahulu ketika ingin mendaki gunung, apalagi bagi yang masih pemula. Sehingga, membutuhkan seseorang yang profesional.

Lantas, apa sajakah tips mendaki gunung bagi pemula? Yuk, simak penjelasan di bawah ini!

Pastikan Olahraga Rutin

Sebelum melakukan pendakian gunung, kamu harus berolahraga secara rutin agar tubuh tetap terbiasa melakukan aktivitas fisik yang berat. Sehingga, kamu tidak mengalami kelelahan ketika mendaki gunung.

Beberapa rekomendasi olahraga yang bisa kamu lakukan seperti lari, jalan kaki, berenang dan lain sebagainya. Berbagai macam olahraga ini akan membuat tubuh kamu terbiasa untuk bergerak aktif.

Persiapkan Peralatan

Tips kedua yang juga sangat wajib untuk diperhatikan oleh para pendaki pemula yaitu mempersiapkan peralatan. Cobalah untuk mempersiapkan berbagai macam peralatan untuk mendaki gunung.

Beberapa peralatan yang wajib dipersiapkan seperti tas, sepatu, jaket tebal, baju yang nyaman, kotak P3K, botol air minum dan lain sebagainya. Berbagai macam peralatan ini tentunya harus kamu bawa.

Mendaki Dengan Profesional

Tips yang sangat wajib diperhatikan bagi pendaki pemula yaitu cobalah didampingi oleh profesional. Bagi mereka yang sudah profesional tentunya akan memberikan ilmu ketika ingin mendaki gunung.

Jangan lupa selalu berada di rombongan sehingga kamu tidak terpisah ketika mendaki gunung. Tips yang satu ini memang sangat wajib diperhatikan agar tetap aman dan nyaman.

Bawa Bahan Makanan

Ketika ingin mendaki gunung, cobalah membawa berbagai macam perlengkapan bahan makanan. Berbagai macam bahan makanan ini bisa dimasak menjadi makanan yang nikmat.

Beberapa rekomendasi bahan makanan yang bisa kamu bawa seperti mie instan, bubur instan, buah-buahan makanan kaleng dan lain sebagainya. Berbagai macam makanan ini dapat menambah energi.

Bawa Air Minum

Pastikan untuk membawa air minum sendiri ketika kamu ingin mendaki gunung. Tips yang satu ini memang harus diperhatikan, sehingga dapat terhindar dari dehidrasi setelah perjalanan jauh.

Meskipun kamu bisa menemukan mata air di pegunungan, tidak ada salahnya membawa air minum sendiri di rumah. Sehingga ketika merasa kehausan, kamu tetap bisa minum air bersih.