in

4 Tips Memandikan Kucing Agar Tidak Rewel

Memandikan Kucing. Foto: istockphoto

Ketika memiliki hewan peliharaan tentunya harus dirawat dengan baik. Sehingga nantinya hewan peliharaan tersebut terjaga kesehatan dan kebersihannya agar terhindar dari berbagai risiko penyakit.

Tidak ada salahnya untuk memandikan kucing secara rutin agar kucing kesayangan kamu terhindar dari kutu ataupun jamur. Namun masih banyak orang yang kesulitan untuk memandikan kucing karena rewel.

Lantas, apa sajakah tips memandikan kucing agar tidak rewel? Yuk simak penjelasan yang ada di bawah ini!

Persiapkan Perlengkapan

Tips pertama yang bisa kamu lakukan agar bisa memandikan kucing agar tidak rewel yaitu dengan mempersiapkan berbagai macam perlengkapan. Tips yang satu ini memang wajib untuk diperhatikan.

Dengan mempersiapkan perlengkapan, tentunya kamu akan mudah memandikan kucing kesayangan. Sehingga nantinya tidak kerepotan karena kucing yang terus-menerus berontak.

Gunakan Air Hangat

Tips kedua yang juga bisa dilakukan agar kucing tidak rewel saat dimandikan yaitu dengan menggunakan air hangat. Penggunaan air hangat akan sangat membantu kamu ketika memandikan anabul.

Kucing akan sangat nyaman ketika dimandikan dengan air hangat karena memiliki suhu yang pas. Sehingga mereka tidak akan berontak dan malah ingin berlama-lama berendam.

Gunakan Sabun Khusus

Ketika ingin memandikan kucing cobalah untuk mempergunakan sabun khusus. Sehingga kesehatan bulu kucing kesayangan kamu tetap terjaga dan terhindar dari kerontokan berlebihan.

Ada banyak sekali rekomendasi shampo ataupun sabun khusus untuk memandikan kucing. Biasanya berbagai macam produk ini memiliki berbagai macam keunggulan yang sangat bagus sekali untuk anabul.

Hindari Menyiram Bagian Kepala

Tips terakhir yang sangat wajib sekali untuk kamu perhatikan ketika ingin memandikan kucing agar tidak rewel yaitu cobalah menghindari menyiram bagian kepala secara langsung.

Kamu bisa mengusap bagian kepala kucing secara perlahan-lahan. Sehingga mereka tidak terkejut dan tidak berontak ketika dimandikan oleh pemiliknya. Tips ini sangat wajib sekali untuk dicoba.

Itulah, beberapa tips mudah yang bisa kamu lakukan ketika ingin memandikan kucing kesayangan. Dengan melakukan beberapa tips di atas tentunya kucing tidak akan rewel ketika dimandikan sendiri di rumah.