Kalau kamu baru saja menikah atau baru pindah ke rumah baru, pasti rasanya pengen banget bikin suasana rumah jadi makin nyaman dan estetik, kan? Salah satu cara simpel dan seru yang bisa kamu coba adalah dekorasi hiasan dinding.
Nggak perlu keluar banyak biaya, kamu bisa kok bikin dinding rumah jadi kece dengan kreasi yang mudah dan kekinian. Yuk, intip 5 ide hiasan dinding kekinian yang cocok banget buat pasangan muda!
1. Kepingan CD Bekas Jadi Hiasan Unik
Punya CD lama yang udah nggak kepake? Jangan buru-buru dibuang! Kamu bisa sulap CD bekas jadi hiasan dinding yang cantik dan unik. Potong kecil-kecil sesuai selera, lalu tempel di dinding membentuk pola tertentu.
Efek kilau dari CD yang kena cahaya bisa bikin tembok kamu tampak lebih hidup dan artistik. Kreatif dan hemat, kan?
2. Origami 3D yang Penuh Warna
Bosan dengan dekorasi dinding biasa? Coba deh bikin origami 3D. Bentuknya bisa macam-macam—kupu-kupu, burung kecil, atau bentuk geometris.
Tempel origami warna-warni ini di dinding kamar atau ruang tamu, bahkan bisa juga digantung di langit-langit biar kesannya seperti sedang terbang. Selain lucu, ini juga bisa jadi aktivitas seru bareng pasangan.
3. Hiasan Dinding Berupa Tulisan Motivasi
Kadang kita butuh kata-kata penyemangat di tengah kesibukan sehari-hari. Nah, kamu bisa banget pasang kutipan motivasi di dinding rumah.
Cukup print kata-kata favoritmu, masukin ke dalam pigura, lalu gantung deh! Kalau ingin lebih simpel, kamu juga bisa langsung menulis atau menempel stiker kata-kata di tembok.
Selain mempercantik ruangan, bisa bikin mood kamu makin positif.
4. Rak Dinding Gaya Dekoratif
Kalau kamu hobi ngumpulin pajangan kecil atau oleh-oleh dari traveling, rak dinding bisa jadi solusi keren. Bikin aja rak dari kayu dan tali supaya kesannya lebih natural dan estetik.
Rak ini bisa kamu tempel di ruang tamu atau kamar tidur, lalu isi dengan pigura, tanaman kecil, atau pernak-pernik lucu lainnya. Fungsional sekaligus mempercantik ruangan, lho!
Bikin Rumah Makin Estetik Gak Harus Mahal
Nggak perlu dekorasi yang mewah dan mahal untuk bikin rumah terasa nyaman dan estetik. Lewat ide-ide hiasan dinding kekinian di atas, kamu bisa menciptakan suasana rumah impian yang hangat dan penuh gaya.
Jadi, dari semua ide tadi, mana yang paling ingin kamu coba duluan?