Kalau kamu lagi nyari ikan hias yang lucu, gampang dirawat, dan bisa dibudidayakan tanpa ribet, ikan guppy bisa jadi pilihan yang pas banget! Walau bentuknya kecil, tapi si guppy ini punya banyak kelebihan yang mungkin belum kamu sadari sebelumnya.
Yuk, kenalan lebih dekat sama si mungil warna-warni ini!
1. Ramah Sama Ikan Lain
Guppy itu tipe ikan yang damai dan nggak suka bikin ribut di akuarium. Meskipun dia termasuk omnivora, tapi guppy nggak punya sifat galak atau suka menyerang ikan lain.
Justru mereka cenderung akur dan doyan interaksi. Jadi, kalau kamu mau campur sama jenis ikan lain di satu akuarium, guppy ini aman banget buat dijadiin teman.
2. Penampilannya Bikin Jatuh Hati
Siapa sih yang nggak suka lihat ikan kecil dengan warna yang cerah dan corak unik? Guppy punya banyak variasi warna, dari yang terang banget sampai warna campuran dan albino yang langka.
Gerakannya juga lincah dan ekornya lebar berumbai, bikin akuarium jadi makin hidup. Nggak heran banyak yang kepincut sama tampilan kece mereka.
3. Hemat Tempat dan Budget
Salah satu keunggulan guppy yang nggak boleh dilupakan adalah ukurannya yang kecil. Karena itu, kamu bisa pelihara banyak guppy dalam satu wadah tanpa perlu akuarium besar. Harganya juga bersahabat banget.
Di pasaran, guppy bisa kamu dapetin mulai dari Rp5.000-an aja, lho! Tapi kalau kamu mau yang warna langka atau hasil persilangan, harganya bisa naik sampai Rp35.000 per ekor.
4. Gampang Banget Dikembangbiakkan
Kalau kamu pengin coba bisnis kecil-kecilan atau sekadar hobi budidaya, guppy ini juaranya. Betina guppy bisa melahirkan 30–40 ekor anak dalam sebulan.
Wah, cepet banget kan berkembang biaknya? Walau umur mereka biasanya cuma sekitar tiga tahun, tapi dalam waktu itu kamu bisa punya banyak banget keturunan dari satu pasang guppy aja.
5. Nggak Ribet Urusan Perawatan
Perawatan guppy juga nggak bikin pusing. Kamu cukup rutin bersihkan akuarium dan kasih makan secara teratur. Yang penting, pakan yang kamu kasih punya nutrisi tinggi.
Guppy juga fleksibel banget soal makanan, asal bersih dan bergizi. Jadi, kamu nggak perlu keluar banyak waktu dan biaya buat merawatnya.
Si Kecil Serbaguna di Akuarium
Nah, itu dia beberapa alasan kenapa guppy cocok banget buat kamu yang pengen mulai pelihara ikan hias atau bahkan mencoba budidaya.
Selain tampilannya cantik, dia juga ramah, murah, gampang dikembangbiakkan, dan nggak rewel. Cocok banget deh buat pemula maupun yang udah pengalaman!
Tertarik buat coba pelihara guppy? Siapin ember atau akuarium kecil, dan mulailah petualangan seru bareng si ikan mungil warna-warni ini!