in

4 Tips Mudah Memotong Rambut Sendiri di Rumah

Memotong Rambut. Foto: istockphoto

Pergi keluar rumah hanya untuk memotong rambut terkadang membosankan. Apalagi harus menunggu lama menunggu antrian berikutnya. Jika hal ini terjadi, tentunya terasa membosankan.

Oleh sebab itu, tidak ada salahnya untuk memotong rambut sendiri di rumah karena mudah untuk dilakukan. Apalagi saat kamu memiliki berbagai macam peralatan yang lengkap.

Berikut beberapa tips memotong rambut sendiri di rumah.  Simak penjelasan yang ada di bawah ini!

Tentukan Model Rambut

Tips pertama yang bisa kamu lakukan ketika ingin memotong rambut sendiri di rumah yaitu menentukan model dari potongan rambut itu sendiri. Agar hasilnya sesuai dengan keinginan.

Ada banyak model rambut yang bisa kamu pilih dan harus disesuaikan dengan bentuk wajah. Bertujuan agar hasil potongan rambut kamu terlihat lebih menarik dan membuat penampilan semakin menawan.

Persiapkan Peralatan

Setelah berhasil menentukan model rambut yang telah dipilih. Tips kedua yang perlu kamu lakukan yaitu mempersiapkan berbagai macam peralatan yang akan digunakan ketika ingin memotong rambut.

Beberapa peralatan yang dibutuhkan seperti gunting, mesin cukur, kain penutup, cermin lipat dan lain sebagainya. Ketika memiliki cermin lipat, kamu dapat melihat pada sisi bagian belakang, kanan hingga kiri.

Perhatikan Detail Setiap Potongan

Cobalah untuk memperhatikan detail setiap potongan rambut. Dengan melakukan hal ini hasil potongan rambut yang kamu coba akan terlihat lebih menarik. Sehingga ketebalan dari rambut juga sama.

Oleh sebab itu, kamu perlu cermin lipat agar tidak ada bagian yang terlewatkan. Alasan inilah yang membuat hasil potongan rambut terlihat sama dengan potongan rambut yang ada di salon.

Membilas Rambut

Setelah berhasil memotong rambut jangan lupa untuk membilas menggunakan shampo dan air bersih. Sehingga nantinya sisa-sisa rambut yang masih menempel bisa hilang secara sempurna.

Selain itu, jangan lupa untuk membersihkan rambut-rambut yang berjatuhan di lantai. Bertujuan agar ruangan tetap bersih dan tidak mengganggu kenyamanan. Tips yang satu ini perlu untuk kamu lakukan.

Tidak ada salahnya untuk mencoba memotong rambut sendiri di rumah. Apalagi saat kamu memiliki peralatan yang lengkap. Sehingga, memotong rambut di rumah mampu meningkatkan skill dan menghemat pengeluaran.