in

Trik Jitu Meninggalkan Grup WhatsApp Tanpa Diketahui Anggota Lain

Aplikasi WhatsApp. Foto: Reuters

Komunikasi sering dilakukan melalui aplikasi di ponsel. Salah satu aplikasi yang digemari adalah aplikasi bertukar pesan seperti WhatsApp (WA).

Namun, saking mudahnya, tanpa sadar kita masuk ke begitu banyak group WA sampai-sampai bingung dengan banyaknya notifikasi yang masuk di ponsel.

Anda ingin keluar dari grup tapi tidak ingin diketahui? Bisa dilakukan. Alasan keluar bisa beragam. Grup WA dinilai suka mengganggu. Ada banyak hal tidak penting terkadang kerap dibicarakan.

Akibatnya, suara notifikasi terus berbunyi dan pesan yang tidak Anda baca menjadi semakin banyak. Jika tidak ingin terganggu lagi, banyak orang memutuskan untuk keluar dari grup. Sayangnya, keluar dari grup begitu saja bisa menimbulkan masalah atau rasa tidak enak terhadap yang lainnya.

Nah, berikut ini ada beberapa cara meninggalkan grup WA secara diam-diam tanpa ketahuan anggota lainnya yang dihimpun dari dari beberapa sumber:

  1. Ganti nomor

Dengan mengganti nomor telepon baru, kamu bisa keluar tanpa ketahuan anggota group lain. Tapi cara ini tidak cocok untuk kamu yang tidak bisa asal mengganti nomor telepon.

  1. Palsukan

Mirip-mirip cara sebelumnya, kamu harus menyiapkan nomor baru sementara. Masuk ke pengaturan, pilih akun atau account, kemudian sentuh menu ubah nomor. Masukkan deh nomor baru cadangan. Setelah itu tinggalkan group yang diinginkan. Tapi tidak selesai sampai di sini.

Pada menu pengaturan HP, pilih aplikasi WhatsApp lalu hapus data dan cache. Akun WhatsApp akan hilang tetapi namamu akan tetap ada di daftar anggota group. Terakhir, buka aplikasi WhatsApp lalu daftar ulang dengan nomor lama kamu.

  1. Hapus nama dan foto

Edit nama dan hapus foto pada akun WhatsApp bisa jadi cara untuk keluar dari group dengan lebih ‘aman’ — meski masih ada risiko ketahuan. Sebab, saat keluar, notifikasi yang diterima anggota lain tidak menyertakan nama.