in

Mengenal Tanaman yang Bisa Membasmi Hama di Taman

Tanaman rosemary. Foto: Istimewa

Kebun atau taman rentan mengalami serangan hama seperti kutu ketika cuaca dingin dan dan tanah basah akibat hujan.

Selain merusak dan membuat mati tanaman, hama dapat membawa dan menularkan penyakit ke manusia serta hewan, khususnya hewan peliharaan seperti kucing.

Kutu dapat mengisap darah manusia dan hewan peliharaan serta menyebabkan gigitan yang meninggalkan bekas merah di kulit. Selain itu, kutu dapat menularkan cacing pita serta dapat menularkan penyakit lyme dan demam berbintik Rocky Mountain.

Penyakit ini dapat menyebabkan masalah kesehatan serius jika tidak segera ditangani. Hama kutu lebih menyukai daerah yang lembap.

Oleh karena itu, penting untuk mengusir hama kutu ini dari taman rumah. Pestisida kimia bisa membasmi kutu dari taman. Namun, ini bukan satu-satunya pilihan dan kurang baik juga lantaran mengandung bahan kimia.

Sebagai solusi yang aman, Anda dapat beralih ke beberapa tanaman kebun untuk membasmi hama kutu di taman.

Dikutip dari laman Better Homes and Gardens, berikut ini ada tiga tanaman pengusir hama yang bisa diterapkan.

  1. Rosemary

Tanaman herbal atau rempah-rempah yang harum merupakan pilihan yang baik untuk membasmi kutu. Minyak esensial herbal sering digunakan untuk mengusir hama.

Rosemary, khususnya, memiliki aroma yang begitu kuat untuk membasmi hama. Taburkan setangkai tanaman rosemary di sekitar taman. Ramuan ini juga dapat digunakan mengusir kutu daun, tungau, dan lalat.

  1. Wormwood

Wormwood juga dikenal sebagai artemisia. Ini adalah tanaman hias yang memiliki dedaunan perak yang lebat. Daunnya yang beraroma ini dapat mengusir hama dari tamana.

Selain membasmi kutu dan ngengat, tanaman wormwood dapat digunakan untuk membuat teh serta merupakan bahan utama dalam absinth.

  1. Bawang putih

Selanjutnya, tanaman pengusir kutu di taman yakni bawang putih. Bawang putih merupakan bagian dari keluarga Allium dan telah digunakan di dapur selama berabad-abad.

Meski aromanya nikmat dan harum, kutu tidak menyukai aroma dan rasa dari bawang putih. Sebarkan beberapa siung bawang putih yang telah dihancurkan di sekeliling taman untuk mencegah kutu memasuki rumah.

Dengan menanam tanaman-tanaman tersebut, dapat membantu Anda menjaga keluarga dan hewan peliharaan lebih aman.