in

Kota Kanal Venesia Akan Menerapkan Tiket Masuk Wisata

Venesia, Italia.

Pemerintah Venesia, Italia terus mencari cara untuk menjaga kelestarian alam dan bangunan bersejarah di kotanya, setelah gerbang pariwisata kembali dibuka pascapandemi virus corona.

Muncul rencana membatasi jumlah wisatawan yang diizinkan masuk ke dalam kota dengan cara menerapkan biaya masuk.

Jika diterapkan, aturan ini akan berlaku pada musim panas tahun depan.

Perlu diketahui, setelah hampir terdepak dari daftar situs Warisan Dunia UNESCO, Venesia kini semakin fokus menjaga kawasannya.

Ada beberapa masalah di antaranya, kepadatan turis yang menyebabkan kepadatan lalu lintas kapal hingga sampah, menjadi sorotan utama dalam pengembangan Venesia sebagai kota kuno.

Penerapan tiket masuk diharapkan bisa mengurai jumlah kepadatan di kota kanal ini. Ide penerapan tiket tersebut tercetus pada 2018 lalu. Kala itu, pemerintah setempat memutuskan bahwa semua pengunjung akan dikenakan biaya masuk mulai dari €3 – €10 (sekitar Rp50 ribu hingga Rp170 ribu).

Namun skema tersebut ditangguhkan karena dunia mengalami pandemi virus corona.