in

Resep Trancam, Masakan Tradisional yang Lezat dan Kaya Serat

Menu trancam. Foto: Nakita.id.

Jika ingin mendapatkan serat yang namyak, cobalah memakan masakan yang berbahan dasar beberapa jenis sayuran. Misalnya gado-gado, nasi pecel dan beberapa masakan khas Indonesia yang serupa. Kali ini, kita akan membagikan resep Trancam, masakan tradisional yang masih menjadi favorit banyak orang. Berikut resepnya.

Bahan:

1/4 butir kelapa parut
Kemangi
Kubis secukupnya, iris tipis
1 buah mentimun, kupas
2 buah kacang panjang, iris kecil
Tauge pendek sesuai selera
7 buah petai cina, kupas

Bumbu halus:

1-2 siung bawang putih
2 buah cabai rawit
1 buah cabai merah besar
Sedikit kencur
Sedikit garam

Cara memasak:

1. Campur semua sayuran yang sebelumnya telah dipotong sesuai selera.
2. Campurkan bumbu halus dengan kelapa parut.
3. Campur dan aduk rata sayuran dengan kelapa yang sudah dibumbui.