in

Manfaat Pare Termasuk Mengendalikan Gula Darah

Ilustrasi pare. Foto: Alodokter.

Walau memiliki rasa pahit, pare mengandung banyak nutrisi. Dilansir Healthline, pare merupakan tumbuhan tropis budi daya yang biasanya diolah menjadi beragam jenis masakan Asia.

Pare sudah lama diketahui manfaatnya dalam menurunkan kadar gula darah. Pare bisa meningkatkan penggunaan gula darah dalam jaringan dan sekresi atau pengeluaran insulin lebih tinggi sehingga kadar gula dapat terkontrol.

Dilansir Diabetes.co.uk, pare mengandung tiga zat yang bersifat antidiabetes. Senyawa charanti memiliki efek penurun glukosa darah, vicine dan senyawa seperti insulin sebagai polipeptida-p. Berbagai zat tersebut bekerja secara tunggal atau bersamaan dalam mengurangi kadar gula darah.

Pare juga mengandung lektin yang dapat mengurangi glukosa darah yang bekerja di jaringan perifer sekaligus menekan nafsu makan. Lektin merupakan faktor di balik efek hipoglikemia yang berkembang setelah makan pare.

Dilansir Heathline, merujuk riset selama 3 bulan terhadap 24 orang dewasa yang mengalami diabetes menunjukkan, mengonsumsi 2.000 miligram pare setiap hari dapat menurunkan gula darah dan hemoglobin A1c.