Orang mungkin tak menyadari menderita pradiabetes atau memiliki kadar gula darah lebih tinggi. Orang dengan pradiabetes berada pada risiko tinggi mengembangkan diabetes tipe 2, yang bisa memiliki sejumlah tanda dan gejala.
Diabetes UK mengatakan saat ini 13,6 juta orang mengalami peningkatan risiko diabetes tipe 2 di Inggris. Jika didiagnosis mengalami pradiabetes, ini adalah tanda peringatan Anda berisiko tinggi terkena diabetes tipe 2.
Pradiabetes biasanya tak memiliki tanda atau gejala apapun. Walau demikian, salah satu kemungkinan tanda pradiabetes ialah kulit yang menggelap di bagian tubuh tertentu. Daerah yang terkena bisa mencakup leher, ketiak, dan selangkangan.
Pradiabetes juga terkadang disebut diabetes ambang. Gula darah yang lebih tinggi dari normal bisa dideteksi melalui tes darah. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui faktor risiko dan dukungan apa untuk membantu mencegah atau menunda diabetes tipe 2.
Banyak orang tidak merasakan gejala diabetes tipe 2 atau tidak menyadarinya. Tapi coba perhatikan tanda-tanda berikut:
-Berat badan turun tanpa direncanakan.
-Gatal pada alat kelamin.
-Lebih sering kencing, terutama di malam hari.
-Merasa lebih lelah karena tubuh tidak bisa mendapatkan cukup glukosa ke dalam sel untuk energi.
-Luka butuh waktu lebih lama untuk sembuh.
-Penglihatan kabur
-Merasa sangat haus
Penyebab pasti pradiabetes tidak diketahui, tapi menunjukkan riwayat keluarga dan keturunan berperan penting. Yang jelas, orang dengan pradiabetes tak lagi memproses glukosa dengan benar.