in

Temuan Gigi Reptil di Gunung Alpen, Terbesar di Dunia

Ilustrasi reptil. Foto: The Spruce Pets

Ichthyosaurus adalah salah satu hewan terbesar yang pernah hidup di muka Bumi. Reptil laut raksasa yang langka dan misterius ini hidup di lautan dunia selama periode Trias akhir, sekitar 205 juta tahun yang lalu.

Kini, peneliti telah menemukan patahan gigi dari salah satu karnivora terbesar tersebut. Para ilmuwan menemukan satu fosil gigi ichthyosaurus besar di Formasi Kössen di Pegunungan Alpen Swiss yang merupakan formasi batuan setinggi 2.800 m yang ada di dasar laut Trias

Temuan gigi reptile ini telah dipublikasikan di Journal of Vertebrate Paleontology. Peneliti menyebut, meski mahkota gigi sebagian hilang, pengukuran menunjukkan bahwa fosil akar taring dua kali lebih lebar dari gigi Ichthyosaurus yang diketahui.

Seperti dikutip dari Live Science, Kamis (28/4/2022) berdasarkan hasil pengukuran, gigi Ichthyosaurus diketahui memiliki ukuran lebar sekitar 60 mm dan panjang 100 mm dari akar hingga ujung mahkota yang patah.

Temuan gigi baru ini pun mengukuhkan Ichthyosaurus sebagai salah satu hewan terbesar yang pernah hidup di darat atau laut.

Ichthyosaurus yang namanya diterjamahkan menjadi kadal ikan, muncul selama periode Trias tengah (sekitar 252 juta hingga 201 juta tahun yang lalu), tak lama setelah kepunahan Permian akhir yang memusnahkan sekitar 95 persen kehidupan di lautan Bumi.

Reptil air ini beradaptasi dengan baik di lautan dan dalam waktu yang relatif singkat, hanya 5 juta tahun, ukuran Ichthyosaurus pun membengkak menjadi luar biasa besar dan mendominasi semua lautan di dunia.

Ichthyosaurus terbesar yang diketahui adalah Shastasaurus sikanniensis, makhluk mirip paus yang panjangnya mencapai 21 m atau mungkin lebih panjang.

Banyak ichthyosaurus besar, termasuk Shastasaurus raksasa, tampaknya telah menjadi predator teratas tanpa pernah mengembangkan gigi mereka.

Hanya satu spesies ichthyosaurus raksasa yaitu Himalayasaurus dengan panjang 15 meter yang ditemukan di Tibet diketahui memiliki mulut penuh gigi.

Jadi, ketika para ilmuwan menemukan satu fosil gigi ichthyosaurus besar di Pegunungan Alpen Swiss itu merupakan misteri bagi peneliti.

Dalam studi baru ini peneliti menganalisis fosil gigi tersebut secara rinci bersama dengan beberapa tulang rusuk dan tulang belakang ichthyosaurus besar yang semuanya juga ditemukan di pegunungan Alpen.

Lalu, tim membandingkan pengambilan sampel tulang dan fosil ichthyosaurus raksasa lainnya dengan lebih lengkap untuk memperkirakan ukuran dan spesies spesimen baru.

Hasil analisis menunjukkan gigi Ichthyosaurus diketahui memiliki ukuran lebar sekitar 60 mm dan panjang 100 mm dari akar hingga ujung mahkota yang patah. Fosil gigi tersebut dua kali lebih lebar dari gigi Himalayasaurus yang diketahui.

“Ichthyosaurus raksasa Trias akhir ini jelas termasuk di antara hewan terbesar yang pernah menghuni planet kita,” tulis para peneliti.