in

Ellen DeGeneres Pamit, Berikan Rp 28 M untuk Pegawai

Ellen DeGeneres. Foto: LA Times.

Setelah sempat menuai kritikan, Ellen DeGeneres memutuskan untuk mengakhiri acara miliknya. Tak hanya itu, Ellen DeGeneres juga memberikan bonus lebih dari US$ 2 juta kepada stafnya.

Bonus tersebut akan diberikan setelah penayangan episode terakhir dari acara bincang-bincangnya yang sudah memenangkan banyak penghargaan. Sebagai penutup, mereka akan menampilkan sejumlah tamu, salah satunya mantan Ibu Negara Michelle Obama.

The Ellen DeGeneres Show ditutup pada 26 Mei setelah hampir dua dekade berjalan. Sebelumnya acara tersebut jadi bincangan karena klaim lingkungan tempat kerja yang toxic, penyelidikan internal oleh Warner Bros. hingga pemecatan tiga eksekutifnya.

Menjelang perpisahan DeGeneres Show, sumber dekatnya mengatakan kepada DailyMail.com bahwa Ellen sedang bersiap untuk memberikan bonus lebih dari Rp 28 miliar kepada karyawannya.

Tak jelas bagaimana dana tersebut didistribusikan, namun sumber lainnya mengatakan kepada Deadline bahwa staf yang sudah bekerja selama satu hingga empat tahun akan menerima gaji dua kali lipat, staf dengan empat hingga delapan tahun (masa kerja) bakal menerima gaji tiga kali lipat dan karyawan terlama akan mendapatkan gaji enam kali lipat.

Sekitar 30% dari staf sudah berada di acara itu selama lebih dari 10 tahun dan beberapa eksekutif paling senior telah bekerja selama 19 musim.

Episode terakhir The Ellen DeGeneres Show akan menampilkan sejumlah tamu yang kembali, termasuk David Letterman, Jennifer Garner, Kim Kardashian, Channing Tatum, Serena Williams, Zac Efron, Behati Prinsloo, Gwen Stefani, Adam Levine, Diane Keaton dan istri DeGeneres. Portia de Rossi.

Setelah episode terakhir, acara ini akan terus ditayangkan di stasiun afiliasi sepanjang musim panas dengan pembawa acara tamu, acara kompilasi, atau tayangan ulang.

Dalam teaser musim perpisahan, statistik mengesankan dari acara Ellen menyatakan bahwa serial tersebut sudah menampilkan 4.000 tamu, 3.000 jam TV, 1.500.000 penonton, dan hadiah uang tunai US$ 450 juta sebagai hadiah kejutan yang diberikan kepada tamu yang layak.