Bibir merupakan salah satu anggota tubuh yang berperan penting bagi penampilan. Bibir sehat dengan warna kemerahan alami menjadi idaman bagi setiap orang. Maka dari itu, sangat penting menjaga kesehatan bibir termasuk warnanya. Berikut beberapa cara perawatan bibir.
1. Scrub (Lulur) bibir
Langkah pertama yang dilakukan untuk mendapatkan bibir sehat dan kemerahan secara alami yaitu dengan melakukan scrub atau lulur bibir. Dilansir stylecraze.com, bahan-bahan yang dibutuhkan sangat mudah ditemukan di rumah. Beberapa bahan yang dapat dipakai untuk scrub bibir antara lain madu, gula, dan lemon. Scrub bibir membantu mengelupaskan sel-sel kulit mati pada bibir dengan lembut.
2. Pijat bibir
Memijat bibir bisa meningkatkan sirkulasi ke bibir sehingga dapat membuat bibir tampak merah muda. Bahan untuk melakukan pijat bibir adalah minyak kelapa. Lakukan pijat bibir sekali dalam sehari. Sebagai alternatif, oleskan minyak kelapa semalaman agar bibir terhidrasi. Sebelum menggunakan produk bibir, seperti lipstik.
3. Masker bibir
Masker bibir merupakan perawatan untuk bibir layaknya masker untuk wajah. Bahan untuk masker bibir dioleskan ke bibir. Lalu, diamkan beberapa menit dan bilas. Bahan yang dapat digunakan untuk masker bibir ialah kunyit.
4. Menggunakan pewarna dari bahan alami
Guna mendapatkn warna bibir yang kemerahan alami, bisa menggunakan bahan-bahan pewarna dari bahan alami. Salah satu bahan yang bisa digunakan ialah jus raspberi atau jus delima. Mengoleskan jus raspberi atau jus delima dapat membuat warna bibir menjadi merah muda dalam beberapa waktu.