in

Bahan Alami untuk Redakan Kulit Wajah Mengelupas

Ilustrasi. Pexel.

Kulit wajah mengelupas terjadi karena kerusakan pada lapisan terluat kulit atau skin barrier. Hal ini bisa dialami banyak orang. Faktornya beragam, bisa karena terpapar sinar matahari dalam waktu yang lama, ataupun efek samping dari penggunaan skincare yang tidak tepat.

Walau pengelupasan kulit tak separah jerawat yang meninggalkan bekas, pengelupasan kulit terkadang menyebabkan iritasi dan terasa perih.

Sebagai pencegahan, Anda bisa menggunakan bahan alami berikut untuk meredakan pengelupasan pada kulit.

Kunyit
Kunyit mengandung senyawa kurkumin, yang bersifat antioksidan dan anti-inflamasi. Kurkumin bisa mempercepat penyembuhan kulit dari kondisi seperti psoriasis dan eksim yang bisa menjadi penyebab pengelupasan kulit.

Minyak Zaitun dan Tea Tree
Minyak zaitun mengandung fenol yang dapat menunjukkan efek perbaikan skin barrier. Tak hanya itu, tea tree oil juga bisa membantu mengatasi pengelupasan kulit karena memiliki sifat anti-inflamasi.

Gel Lidah Buaya
Bahan ini sudah sangat populer untuk mengobati berbagai kondisi kulit termasuk pengelupasan. Lidah buaya juga memiliki sifat anti-inflamasi dan pelembab yang bisa membantu dalam mengobati pengelupasan kulit.